Categories: Kubu Raya

Bupati Kubu Raya Minta SKPD Percepat Serapan Anggaran

Bupati Kubu Raya Minta SKPD Percepat Serapan Anggaran

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengatakan agar SKPD mempercepat penyerapan anggaran 2021. Dipercepatnya penyerapan anggaran tersebut, menurut Bupati Muda Mahendrawan dalam rangka penguatan ekonomi untuk tetap tumbuh dalam mendanai pembangunan dari segala sektor.

“Kita maklumi bahwa ada penurunan Dana Alokasi Umum, namun apabila kita percepat mengelola APBD ini. Maka pertumbuhan ekonomi juga cepat, karena APBD bersifat investasi. Tentunya kehidupan sosial dikalangan masyarakat lebih berdampak,” ucap Bupati Muda ditemui usai membuka kegiatan penyerahan dokumen pelaksanaan anggaran SKDP (DPA-SKPD) dan uang persediaan tahun 2021 sekaligus penandatangan perjanjian kontrak kerja pelaksanaan APBD oleh pejabat esselon II, di Aula Kantor Bupati Kubu Raya, Rabu (20/1/2021).

Terkait dengan kontrak kerja para pelaksana APBD Bupati menegaskan, agar seluruh SKPD memperkuat inovasi-inovasi agar langkah-langkah kepong-bakol bersama seluruh SKPD dapat sinergi satu sama lainnya. Diketahui jumlah anggaran disetiap SKPD akan berbeda-beda, namun dengan menerapkan sistem kepong-bakol diantara SKPD akan selaras nantinya pada kegiatan-kegiatan dimasing-masing SKPD.

“Contoh disaat kita menguatkan sektor ekonomi kreatif maka di SKPD lain dapat menangkap peluang dalam hal pemasarannya. Begitu juga pendidikan, kesehatan juga SKPD yang menangani infrastruktur serta pemberdayaan-pemberdayaan,” jelas Bupati. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

3 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

5 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

5 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

5 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

6 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

6 hours ago