Categories: Nasional

Sandiaga: Sports Tourism Jadi Solusi Cepat Bangkitkan Ekonomi di NTB

KalbarOnline.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, sports tourism atau pariwisata olahraga bisa menjadi solusi cepat untuk membuka banyak lapangan kerja. Sekaligus memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di kawasan Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Sports tourism bisa menjadi quick win kita dalam memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di NTB,” kata Sandiaga dalam keterangan tertulisnya pada KalbarOnline.com, Minggu (17/1).

Dalam kunjungan kerjanya ke Pulau Lombok, NTB, pada Sabtu (16/1) itu. Sandiaga menyempatakan untuk meninjau sejumlah spot yang dinilai bagus untuk penyelenggaraan event olahraga triathlon.

“Saya sengaja bangun lebih pagi untuk menyiapkan diri untuk berenang di Pantai Tanjung Aan. Berenang dengan jarak 500 meter. Dilanjutkan dengan bersepeda sejauh 7 km dan diakhiri dengan berlari sejauh 3 km menuju Pantai Kuta Mandalika,” kata Sandiaga.

Usai menjajal spot-spot olahraga di kawasan Lombok Tengah, Sandiaga mengatakan, event sports tourism sangat layak diselenggarakan di NTB. Ia berharap event-event sports tourism semakin mematangkan perhelatan berkelas dunia seperti MotoGP.

“Hari ini kita buktikan bahwa tempat-tempat ini layak diadakan sport tourism. Semoga ini menjadi langkah kita dalam mematangkan persiapan demi menyambut ajang bergengsi kelas dunia seperti MotoGP 2021,” kata Sandiaga.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

4 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

4 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

4 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

5 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

9 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

10 hours ago