Categories: Nasional

Daarul Quran Menjadi Awal dan Akhir bagi Syekh Ali Jaber

KalbarOnline.com – Syekh Ali Jaber meninggal pada pukul 08.30 WIB di Rumah Sakit Yasri, Jakarta. Saat ini, almarhum telah dikebumikan di Pondok Pesantren Daarul Quran (Daqu), Cipondoh Tangerang, Kamis (14/1).

Syekh Muhammad Jaber yang merupakan adik kandung Syekh Ali Jaber pun mengungkapkan alasan kakaknya memilih dimakamkan di sana, yakni karena awal dan akhir. Pasalnya, sewaktu tiba di Indonesia dan mulai menyiarkan dakwah Islamnya, Syekh Ali Jaber mengajar pertama kali di pesantren milik Ustaz Yusuf Mansur tersebut.

’’Pernah dia bicara, karena kita mulai di Indonesia dari Daarul Quran, ya, dia hadir di sana, meninggal di sana. Alhamdulillah sudah sediakan tempat kuburan,” ungkapnya di Jakarta, Kamis (14/1).

Terlebih banyak santri yang membaca Al-Quran, hal ini diharapkan menjadi tempat peristirahatan terbaik bagi pria kelahiran Madinah, Arab Saudi tersebut. ’’Apalagi tempatnya sudah ada baca Al-Quran, ada ngaji, InsyaAllah barokah,’’ tutur dia.

Seperti diketahui, ulama besar Syekh Ali Jaber wafat hari ini, Kamis (14/1) pukul 08.30 WIB di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta. Dia diketahui meninggal dengan status negatif Covid-19. ’’Telah Wafat Guru kita, Syekh Ali Jaber di RS Yarsi Hari ini, 14 Januari 2021, 1 Jumadil Akhir 1442 H jam 08.30 WIB dalam keadaan Negatif Covid,’’ terang Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber Habib Abdurrahman Alhabsyi dalam keterangannya, Kamis (14/1). (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

4 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

7 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

8 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

9 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

9 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

24 hours ago