Categories: Sport

Bermain Luar Biasa Cerdas, Hendra/Ahsan Hancurkan Ganda No 1 India

KalbarOnline.com-Pasangan nomor dua dunia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sukses melaju ke perempat final Yonex Thailand Open 2020.

Pada babak kedua yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok hari ini (14/1), Hendra/Ahsan menghancurkan ganda India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shety.

Hendra/Ahsan menang dalam dua game langsung dengan skor 21-19 dan 21-17. Hendra/Ahsan menyelesaikan pertandingan ini dalam tempo 37 menit.

Baca Juga: Usai Menang Ketat, Mohammad Ahsan Puji Ganda Indonesia No 65 Dunia

Pada awal game pertama, Rankireddy/Shety sejatinya langsung ngegas dan unggul dengan skor 4-0. Namun, Hendra/Ahsan mampu terus menekan dan menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Pertandingan kemudian menjadi seru. Hendra/Ahsan tidak banyak melakukan serangan-serangan frontal. Tetapi memilih untuk memberikan sentuhan-sentuhan minimalis dan melakukan penempatan-penempatan bola yang sangat akurat.

Hendra/Ahsan lantas mampu mengendalikan total permainan dan unggul lebih dulu dalam interval 11-8. Tetapi Rankireddy/Shety tidak menyerah. Mereka berhasil unggul tipis 19-18. Dalam situasi genting, Hendra/Ahsan bangkit dan mencapai game point lebih dulu dengan skor 20-19.

Sebuah pengembalian melebar dari Shety atas servis Ahsan, memastikan Hendra/Ahsan mengambil game pembuka.

Di game kedua, Hendra/Ahsan tetap mendikte permainan. Mereka juga unggul tipis 11-8 saat interval. “Yang penting kontrol, rileks, jangan cepat mematikan,” begitu instruksi pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi saat jeda game kedua.

“Emosinya masih kelihatan, tenang saja. Nembaknya juga harus lebih banyak ke tengah,” tambah Herry IP, panggilannya.

Setelah mendapatkan masukan tersebut, Hendra/Ahsan semakin tenang dan cerdik dalam bermain. Mereka tidak terburu-buru dalam menyelesaikan permainan.

Hasilnya, Hendra/Ahsan terus menjaga keunggulan walaupun tidak dalam jarak yang sangat jauh. Unggulan nomor dua turnamen ini tersebut menutup game kedua dengan kemenangan 21-17.

Kemenangan ini membuat Hendra/Ahsan semakin dominan atas Rankireddy/Shety. Mereka unggul 3-1 dalam empat pertemuan.

Pada perempat final besok (15/1), The Daddies akan berhadapan dengan pemenang antara ganda Korea Selatan Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae dan wakil tuan rumah Thailand Weeraphat Phakjarung/Wongsathorn Thongkham.

Selain Hendra/Ahsan, dua ganda Indonesia lain akan bertarung di babak kedua hari ini. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bakal menghadapi juara dunia junior 2019 Leo Rolly Carnando/Daniel Martin.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

11 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

11 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

13 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

15 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

15 hours ago