Categories: Nasional

Adik Kandung Ungkap Cita-Cita Syekh Ali Jaber yang Belum Terwujud

KalbarOnline.com – Syekh Muhammad Jabeer menyampaikan cita-cita kakaknya, Syekh Ali Jaber yang belum terwujud. Salah satunya adalah menciptakan 1 juta hafidz Al-Quran.

Oleh karenanya, dia akan melanjutkan semangat almarhum yang belum kesampaian hingga akhir hayatnya tersebut. Untuk diketahui, saudara kandung Syekh Ali Jaber berjumlah 12, termasuk dirinya dan semua hafal Al-Quran.

“Sebenarnya cita-cita beliau InshaAllah terwujud di Indonesia adalah melahirkan atau mencetak 1 juta hafidz Qur’an di Indonesia,” ungkap dia di RS Yasri, Jakarta, Kamis (14/1).

Baca Juga: Yusuf Mansur: Penyakit Syekh Ali Jaber sudah Menyebar ke Paru-paru

Ustad Yusuf Mansur pun menambahkan bahwa cita-cita ini akan dilanjutkan oleh Syekh Muhammad Jabeer. Begitu juga dengan semangat dakwah di Indonesia.

“Syekh Muhammad sudah berdedikasi untuk Indonesia, dakwah di Indonesia, melanjutkan cita-cita Syekh Ali berdakwah di Indonesia. Syekh Muhammad juga sudah sangat fasih bahasa indonesia. Jadi ini kaderisasi yang pas sekali. Dia juga sudah keliling di mana-mana dan sudah diterima,” terang dia.

Sebagai informasi, Syekh Ali Jaber dinyatakan positif tertular Covid-19 pada 29 Desember 2020. Ia mengaku sesak nafas dan mengalami batuk serta demam. Pada saat itu juga, dia dilarikan ke rumah sakit untuk perawatan intensif.

Namun, pada 14 Januari 2021, pria berusia 44 tahun itu berpulang ke pangkuan-Nya di RS Yarsi, Jakarta pada pukul 08.30 WIB. Dia pun juga telah dinyatakan negatif Covid-19 ketika meninggal.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

3 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

3 hours ago

Kalbar Siap Sajikan Tarian Terbaik pada Gelaran Akbar di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) secara nasional…

5 hours ago

Tim Penari Hasil Audisi Pemprov Kalbar Siap Meriahkan Rangkaian HUT 79 RI di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal…

5 hours ago

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

15 hours ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

22 hours ago