Categories: Kubu Raya

Terus Menanjak, RSUD Kubu Raya Bakal Miliki NICU

Terus Menanjak, RSUD Kubu Raya Bakal Miliki NICU

KalbarOnline, Kubu Raya – Memasuki usia satu tahun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Kubu Raya berkomitmen untuk berbenah dalam memenuhi sektor pelayanan kesehatan. Saat ini RSUD Rasau Jaya memiliki tiga fasilitas rawat inap dan rawat IGD serta kamar operasi, dalam waktu dekat Rumah Sakit baru ini akan menambah ruangan medik spesialis NICU untuk bayi lahir dalam keadaan prematur.

Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan mengatakan terwujudnya RSUD Kubu Raya bertujuan mengakomodir kesehatan masyarakat. Sebelumnya terang Bupati layanan rawat inap juga dibangun disetiap Puskesmas.

“Dengan adanya indikator Puskesmas menggunakan ruangan rawat inap dan tidak ada merujuk ke Rumah Sakit berarti pelayanan kesehatan ini justru lebih baik karena dapat menyelesaikan kasus kesehatan masyarakat pada tingkat Puskesmas,” ucap Bupati Muda Mahendrawan dalam sambutannya pada saat menghadiri hari ulang tahun RSUD Kubu Raya ke-1 di aula Kantor Bupati Kubu Raya, Rabu (6/1/2021).

Sementara Direktur RSUD Kubu Raya dr. Asep Ahmad Saefullah mengungkapkan saat ini Rumah Sakit yang dipimpinnya telah memiliki tujuh dokter spesialis serta tujuh dokter umum dan 33 orang Perawat, 30 orang Bidan.

“Sedang pelayanannya ada ruangan penyakit dalam, bedah, syaraf, anak, spesialis kandungan, radiologi lalu ada spesialis gigi dan mulut,” ungkapnya.

Di samping itu kata Asep dalam memenuhi layanan ibu dan anak menjadi lebih baik RSUD telah menambah ruang anak yang sebelumnya masyarakat merunjuk ke RSUD Soedarso.

“Dan rencananya kita akan memiliki ruangan NICU dan hal ini telah disetujui Kemenkes,” jelas dokter Asep. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

6 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

6 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

6 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ayani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan Ahmad…

6 hours ago