Categories: HeadlinesKubu Raya

Bupati Muda Siap Jadi Orang Pertama di Kubu Raya yang Disuntik Vaksin Covid

Bupati Muda Siap Jadi Orang Pertama di Kubu Raya yang Disuntik Vaksin Covid

Muda: Bukan untuk gagah-gagahan

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan menyatakan siap untuk menjadi orang pertama yang disuntikkan vaksin Covid-19 di Kubu Raya. Di samping menyatakan siap untuk disuntik vaksin covid-19, Bupati Muda juga mengajak seluruh elemen masyarakat yang terhimpun dari setiap tokoh enam agama untuk bersedia divaksin agar persoalan pandemi covid-19 berakhir.

“Saya sebagai kepala daerah beserta jajaran mengajak seluruh pimpinan majelis agama baik Islam, Kristen, Katolik, Budha, Hindu, serta Konghucu nanti untuk bersama-sama saya dan Ketua PKK Kubu Raya untuk disuntik vaksin pertama di Kubu Raya,” ucap Bupati Muda Mahendrawan, saat diwawancarai usai menghadiri kegiatan Deklarasi ODF, Selasa (5/1/2021).

Menurut Bupati, pernyataan siap untuk divaksin bukanlah bentuk sikap gagah-gagahan namun bagian dari kenyakinan. Hal tersebut harus berawal dengan niat yang kuat untuk menyelamatkan generasi penerus dan niatan yang kuat untuk memulihkan keadaan dunia agar pandemi ini segera berakhir.

“Kencangkan niatannya itu, Insya Allah dengan ketenangan dan rasa kenyakinan yang tinggi akan mampu mengalahkan rasa takut kita demi kebaikan,” tandasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago