Categories: Sport

Terjadi Perombakan di Sektor Kepelatihan Tunggal Putri Indonesia

KalbarOnline.com − Posisi pelatih tunggal putri kosong. Hal itu terjadi setelah Rionny Mainaky menjabat Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.

Untuk mengisi kekosongan, asisten Rionny, Herli Djaenudin, sementara ditunjuk menangani sektor tunggal putri.

’’Tetapi, saya juga masih meng-cover mereka (tunggal putri). Jadi, setelah lebih dari satu tahun, saya sudah mengajari dia (Herli) dan ada pengalaman juga. Tidak terlalu sulit,’’ kata Rionny kepada Jawa Pos.

Baca Juga: Kento Momota Positif Covid-19, Pelatih Tim Nasional Indonesia Prihatin

Rionny ditunjuk sebagai pelatih tunggal putri pada Maret 2019. Sebelum kembali ke Indonesia, Rionny memegang ganda putra Jepang sejak 2010. Berkat didikannya, dia mengantarkan tiga pasang ganda putra Jepang menembus ranking 15 dunia.

’’Selama ini program sudah berjalan. Saya meminta dia (Herli) mengembangkan. Kalau belum cukup, saya tambahkan. Jadi, saya tidak benar-benar melepas (pelatih tunggal putri) juga,’’ ungkapnya.

Pelatih tunggal putri sempat mengalami kekosongan sejak 2017. Pada 2016, Edwin Iriawan mundur dari kursi pelatih kepala saat pertengahan tahun. Posisinya digantikan Bambang Supriyanto.

Pada pergantian tahun 2017 itu, posisi pelatih kepala tunggal putri kembali kosong. Minarti Timur saat itu mengambil peran sebagai asisten pelatih. Hingga pada 2019 PBSI menetapkan Rionny sebagai pelatih kepala untuk membesut Gregoria Mariska Tunjung dkk.

PBSI memang hati-hati dalam memilih pelatih tunggal putri. Sebab, sektor tersebut butuh banyak pembenahan. Hingga saat ini, PBSI memang belum mengumumkan skuad pelatnas 2021 maupun susunan kepelatihan. Namun, Rionny memberikan sinyal bahwa komposisinya tidak terlalu banyak berubah.

’’Saya sudah bilang mereka (pelatih) jangan diganggu. Kalau ada pergantian, akan saya lihat dulu kualitasnya dan didiskusikan dengan semua pihak yang terlibat,’’ kata pelatih 53 tahun itu.

Rionny menambahkan, dirinya sedang menyusun komposisi pelatnas terbaru. Dia juga ikut bertolak ke Thailand hari ini. Namun, dia menargetkan skuad pelatnas akan diumumkan bulan ini.

’’Mungkin setelah pulang dari Thailand. Harus secepatnya karena kasihan anak-anak yang terlalu lama libur (pelatnas). Khususnya untuk yang junior-junior yang masih ada di klub,’’ imbuhnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Satu Jemaah Haji Kapuas Hulu Batal Berangkat ke Jeddah

KalbarOnline, Pontianak - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melepas keberangkatan jemaah haji Kapuas Hulu kloter…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Sambut Kedatangan Calon Jemaah Haji Kapuas Hulu di Batam

KalbarOnline, Batam - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini menyambut kedatangan calon jemaah haji…

2 hours ago

Perkuat Kelistrikan Perbatasan Malaysia, PLN Gelar Komite Operasi ke-23 Bersama SEB Serawak

KalbarOnline, Bandung - PT PLN (Persero) menggelar Komite Operasi ke-23 bersama Sarawak Energy Berhad (SEB)…

2 hours ago

Wabup Farhan Lepas 244 Calon Jemaah Haji Asal Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memberikan pembekalan dan melepas calon jemaah haji (CJH)…

2 hours ago

Usia Libur Panjang, ASN Ketapang Diminta Kembali Tingkatkan Semangat Kerja

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi meminta kepada seluruh ASN maupun…

2 hours ago

Peringati Hari Jadi ke 8, Yayasan Amfibi Reptil Indonesia Gelar Aksi Penghijauan

KalbarOnline, Ketapang - Yayasan Amfibi Reptil Indonesia menggelar aksi penghijauan dengan menanam 150 batang bibit…

2 hours ago