Categories: Kapuas Hulu

Belajar Tatap Muka di Kapuas Hulu Ditunda

Belajar Tatap Muka di Kapuas Hulu Ditunda

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kapuas Hulu, Petrus Kusnadi menuturkan pembelajaran tatap muka semester genap 2020/2021 ditunda. Baik itu tingkat Pendidikan Anak Usia Dini, Sekolah Dasar/MI negeri dan swasta serta Sekolah Menengah Pertama/MTs negeri dan swasta.

“Pembelajaran tatap muka semester genap 2020/2021 kita tunda,” tegas Kusnadi, Minggu (3/1/2021).

Kusnadi menuturkan terkait penundaan belajar tatap muka pihaknya sudah menyurati seluruh satuan pendidikan terkait. Pembelajaran semester genap dimulai tanggal 4 Januari 2021.

“Pembelajaran dilakukan secara daring dan luring,” tegasnya.

Pendidik dan tenaga pendidikan, kata Kusnadi, mereka wajib masuk sekolah. Saat aktifitas di sekolah mereka harus menerapkan protokol kesehatan.

“Guru masuk sekolah dengan menerapkan protokol kesehatan,” tegasnya.

Sarana dan prasarana protokol kesehatan, kata Kusnadi, tetap harus disiapkan di setiap satuan pendidikan. Pola hidup bersih dan sehat harus diterapkan secara benar.

“Ini penting untuk pencegahan penyebaran Covid-19,” tegasnya.

Terkait dengan pengawasan satuan pendidikan, kata Kusnadi, dari Disdikbud, Koordinator Pendidikan serta Pengawas tetap melakukan monitoring.

“Semua tetap diawasi agar berjalan sesuai ketentuan berlaku,” tegasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kapuas Hulu

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

10 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

11 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

12 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

12 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

12 hours ago