Categories: Kabar

Abdul Mu’ti Minta Muhammadiyah Selalu Mengawal Kelompok ‘MUKIDI’

KalbarOnline.com – Menjelang bonus demografi Indonesia 2045, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti optimis dengan masa depan Islam di Indonesia melalui kelompok yang disebutnya sebagai Mukidi.

Abdul Mu’ti yang memang memiliki pembawaan jenaka itu berharap agar Muhammadiyah dapat mengawal kelompok Mukidi. Selain mengawal, Muhammadiyah juga berusaha melahirkan kelompok ini melalui berbagai program pemberdayaan dan pendampingan ekonomi yang telah digarap oleh berbagai majelis dan ortom.

Mukidi adalah akronim dari beberapa unsur seperti Muda, Kaya, Intelek, Dermawan dan Idealis. Selain itu Mukidi juga dikenal memiliki kedermawanan yang tinggi.

Menurut Abdul Mu’ti, kelompok Mukidi dengan pendapatan di atas 6 hingga 10 juta perbulan saat ini mulai banyak hadir di kota-kota besar dan daerah. Sebagian besar dari mereka adalah pemilik bisnis mandiri.

“Nah Indonesia itu punya kelompok Mukidi dalam jumlah yang cukup besar. Kita melihat peningkatan kelas menengah itu sangat signifikan dan kelas menengah itu sebagian besar adalah kelompok muslim ini,” jelas Abdul Mu’ti seperti dilansir dari laman muhammadiyah.or.id, Senin (4/1/2021).

“Mereka punya cita-cita yang tinggi dengan agamanya dan bagaimana umat ini bisa maju di masa depan. Karena itu potensi-potensi itu menjadi bagian bagaimana umat ini bisa bangkit,” imbuhnya.

Mengenai kelompok menengah di Indonesia, berbagai studi mengeluarkan perbedaan pendapat tentang kategori tersebut. Asia Development Bank (2010) memperkirakan jumlah kelas menengah dengan standar pengeluaran 20 dollar US mencapai 102 juta jiwa.

Sementara itu, Global Wealth Report maupun Bank Dunia dengan standar yang lebih ketat memperkirakan jumlah kelas menengah di Indonesia kurang dari 10 persen. Jumlah tersebut diperkirakan semakin memburuk akibat pandemi yang berkepanjangan. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

20 hours ago