Categories: Nasional

Setelah Anies Baswedan, Kini Giliran Khofifah Positif Covid-19

KalbarOnline.com – Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa dinyatakan terjangkiti virus korona atau Covid-19. Hal ini diketahui setelah dirinya melakukan tes usap atau swab test mingguan.

Khofifah mengatakan, dirinya tidak merasakan gejala apapun tertular Covid-19 ini. Saat ini, dirinya menjalani isolasi mandiri.

“Berdasarkan hasil swab reguler mingguan, saya dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Tidak ada gejala yang saya rasakan. Saat ini saya menjalani isolasi mandiri,” ujar Khofifah dalam Istagram miliknya @khofifah.ip, Sabtu (2/1).

Walaupun tengah terinfeksi Covid-19, dirinya tetap menjalankan tugasnya sebagai kepala daerah di Jawa Timur. Dirinya akan terus berkoordinasi dengan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak.

“Segala tugas pemerintahan tetap bisa saya koordinasikan bersama Wagub, Sekda, dan para OPD (Operasi Perangkat Daerah),” katanya.

baca juga: Setelah Wagub DKI, Kali Ini Gubernur Anies Baswedan Positif Covid-19

Khofifah meminta doa dari masyarakat agar dirinya bisa cepat pulih dari Covid-19 yang saat ini ia derita. “Mohon doa agar saya segera sembuh dan beraktivitas seperti sedia kala,” ungkapnya.

Selain itu mantan Menteri Sosial (Mensos) ini juga mengimbau kepada masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan secara ketat. Sehingga bisa terhindar dari Covid-19.

“Kepada seluruh masyarakat Jawa Timur, saya mohon untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Jangan pernah menyepelekan virus ini. Semoga Allah melindungi kita dan bangsa Indonesia,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

1 hour ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

12 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

12 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

12 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

12 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

16 hours ago