Categories: Nasional

Ketua DPD Doakan Gubernur Khofifah Segera Sembuh dari Covid-19

KalbarOnline.com – Ketua DPD RI, AA La Nyalla Mahmud Mattalitti memberikan empatinya untuk Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, yang dinyatakan positif Covid-19. La Nyalla mendoakan untuk kesembuhan Khofifah, yang termasuk kategori orang tanpa gejala.

“Saya sebagai Ketua DPD RI menyampaikan doa untuk Ibu Khofifah Khofifah Indar Parawansa agar cepat sembuh. Serta bisa segera beraktivitas dalam memimpin Jawa Timur,” ujar La Nyalla dalam keterangannya, Sabtu (2/1).

Menurut La Nyalla, hal ini sekaligus juga warning kepada semua pihak untuk sama-sama menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan.

“Mencegah penyebaran Covid-19 adalah tugas kita bersama. Patuhi protokol kesehatan, karena virus ini bisa menyerang siapa saja,” tuturnya.

Senator asal Jawa Timur ini juga mengimbau para pejabat publik untuk menjaga kebugaran tubuh. Karena baginya pejabat publik sulit untuk menghidari kerumunan dan menghidari padatnya kegiatan untuk melayani masyarakat.

“Untuk itu, dibutuhkan tubuh yang selalu bugar agar imunitas juga baik. Mari kita doakan Semoga Allah selalu melindungi dan memberikan Rahmat-Nya dalam kesembuhan agar segera sehat kembali,” ujarnya.

Diketahui, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengumumkan status hasil tes swab yang dilakukannya melalui akun Instagram. Sebagai tindak lanjut, Khofifah langsung menjalani isolasi mandiri.

“Berdasarkan hasil swab reguler mingguan, saya dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Tidak ada gejala yang saya rasakan. Saat ini, saya menjalani isolasi mandiri,” katanya.

Khofifah memastikan segala tugas pemerintahan tetap bisa berjalan. Sebab, ia akan berkoordinasi bersama wakil gubernur, sekretaris daerah, dan para kepala dinas.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

17 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

18 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

18 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

20 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

1 day ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

1 day ago