Categories: Sport

Roger Federer Sangat Terpaksa Mundur dari Grand Slam Pembuka 2021

KalbarOnline.com – Roger Federer akhirnya harus melewatkan grand slam pembuka 2021, Australia Terbuka. Ajang tersebut dijadwalkan bergulir mulai 8 Februari 2021.

Juara Australia Terbuka enam kali itu masih membutuhkan waktu tambahan dalam pemulihan cedera lutut. Dia menderita cedera tersebut sejak awal tahun ini.

Sebelumnya, petenis Swiss itu mengakui bahwa mundurnya grand slam lapangan keras tersebut menguntungkan dirinya. Sebab, dia memang masih butuh waktu tambahan untuk istirahat.

Baca Juga: Indonesia Masters Gandeng Daihatsu, Indonesia Open Belum Ada Sponsor

Namun, molornya start Australia Terbuka 2021 selama dua minggu ternyata belum cukup untuk pemulihan Federer.

”Setelah berdiskusi panjang dengan tim pelatih, akhirnya Federer mengambil keputusan akan memulai musim 2021 di kompetisi setelah Australia Terbuka,” ungkap Tony Godsick, agen Federer, dilansir ESPN.

Godsick menjelaskan bahwa Federer sangat mungkin bakal mulai berkompetisi pada akhir Februari. Di sisi lain, Direktur Turnamen Australia Terbuka Craig Tiley menuturkan bahwa tidak hadirnya Federer di Melbourne Park adalah kehilangan yang sangat besar.

”Kami tahu betapa inginnya dia tampil di kompetisi ini. Pada akhirnya, kami hanya bisa berharap dia mendapat kondisi terbaiknya lagi dan kembali ke kompetisi ini pada 2022,” tutur Tiley.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

11 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago