Categories: Sport

Setelah Menanti 16 Tahun, Indonesia Punya Grand Master Baru pada 2020

KalbarOnline.com-Tahun 2020 menjadi momen yang mengesankan bagi dunia catur Indonesia.

Penantian 16 tahun bagi Merah Putih untuk melahirkan lagi pecatur bergelar Grandmaster (GM) akhirnya terwujud.

Novendra Priasmoro menjadi orang Indonesia terbaru yang meraih gelar Grandmaster. Hal ini dipastikan usai Novendra mencetak kemenangan pada babak ketujuh turnamen catur Liberec Open 2020 di Liberec, Republik Ceko, pada 27 Februari 2020.

Baca Juga: Siasat yang Berani dan Luar Biasa Bikin Indonesia Hattrick Gelar

Gelar GM yang diraih Novendra adalah gelar GM kedelapan yang dibukukan pecatur Indonesia. Terakhir, status tertinggi itu menjadi milik Susanto Megaranto pada 2004.

Sebelumnya, pecatur Indonesia peraih gelar GM adalah Herman Suradiradja, Ardiansyah, Utut Adianto, Edhi Handoko, Cerdas Barus, dan Ruben Gunawan.

Pada Liberec Open, Novendra dipastikan meraih gelar GM setelah mencatat kemenangan ketujuhnya dengan mengalahkan IM Klaudia Kulon dari Polandia.

Novendra menang pada langkah 25 pembukaan Serangan Trompowsky. Kemenangan itulah yang memperkukuh dirinya sebagai pemimpin klasemen sementara dengan angka sempurna 7 poin.

Kemenangan tersebut juga memastikan tambahan angka rating sebanyak 11 poin. Sehingga, persyaratan poin rating untuk meraih gelar GM sebesar 2.500 terlampaui. Sebelumnya Novendra yang masih berusia 21 tahun itu memiliki elo rating 2.493.

Pada akhir turnamen Liberec Open ini, Novendra Priasmoro menjadi juara. Hal itu dipastikan setelah dia bertanding selama 4,5 jam melawan pecatur Polandia Franciszek Serneck. Laga Novendra dan Serneck berakhir remis pada langkah ke-62 pertahanan Sisilia variasi Naga.

Dengan demikian, setelah turnamen Liberec Open 2020, Novendra berhasil mengumpulkan tambahan 12,5 poin. Otomatis elo ratingnya meningkat menjadi 2.502.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

7 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

7 hours ago