Categories: Nasional

Pemerintah Tetap Subsidi Peserta BPJS Mandiri Kelas 3

KalbarOnline.com – Pada 2021 mendatang, peserta pekerja bukan penerima upah (PBPU) dan bukan pekerja (BP) kelas III mulai membayarkan iuran sebesar Rp 35 ribu per bulan. Untuk subsidi yang akan dibayarkan pemerintah berjumlah Rp 7.000. Total yang dibayarkan tetap sama, yaitu Rp 42 ribu.

Staf Khusus Menteri Keuangan (Menkeu) Yustinus Prastowo pun mengatakan alasan pengurangan subsidi tersebut. Hal itu terkait dengan anggaran yang dialokasikan untuk perluasan bantuan sosial (bansos).

“Kenaikan iuran di tahun 2021, itu diikuti komitmen pemerintah meningkatkan cakupan dan nilai dari perlindungan sosial, jadi jangan sampai kita hanya mempersoalkan kenaikan sekitar 9.500, tetapi lupa kalau pemerintah sudah memperluas bansos bagi masyarakat,” ungkap dia dalam webinar BPJS Kesehatan, Selasa (22/12).

Saat ini, bansos sudah mengcover 60 persen dengan berbagai skema, antara lain program keluarga harapan (PKH), kartu sembako, bansos tunai, kartu prakerja termasuk penerima bantuan iuran (PBI) untuk peserta BPJS. Maka ia memastikan bahwa manfaat yang diterima akan jauh lebih besar di tahun 2021.

“Kalau kita lihat dengan kenaikan porsi iuran Rp 9.500 di tahun depan, dibandingkan perlindungan sosial yang alokasinya tahun depan sebesar 408,8 triliun, 10 juta PKH, 10 juta bansos tunai, 20 juta kartu sembako dan 96,8 juta PBI JKN. Jadi anggaran kesehatan di tahun ini ditingkatkan terutama untuk menangani Covid. Jadi pemerintah terus berkomitmen untuk memperhatikan aspek kesehatan,” terang dia.

“Soal pengurangan subsidi perlindungan sosial pemerintah, ini yg mendapatkan jauh lebih besar, dulu yang tidak mendapatkan bansos tunai, kini mendapatkan bansos tunai, lalu mendapat bansos pangan non tunai. Semoga kita bisa terus bekerja sama untuk mendukung program JKN lebih baik dan melindungi seluruh masyarakat,” sambung Yustinus.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

9 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

10 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

10 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

10 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago