Categories: Nasional

Menag Hadiri Misa Natal di Gereja Blenduk Semarang

KalbarOnline.com–Menteri Agama Yaqut Cholil Quomas melakukan kunjungan kerja pertama dengan menghadiri perayaan Natal di GPIB Immanuel (Gereja Blenduk) Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah, Kamis (24/12) malam. Menag tiba di Gereja Blenduk dengan pengawalan puluhan anggota Banser dan disambut Ketua Jemaat GPIB Immanuel Pendeta Immanuel Yorinawa Salawangi.

Menag yang akrab disapa Gus Yaqut berada di dalam gereja selama beberapa menit untuk menyapa sejumlah jemaat sebelum menemui sejumlah wartawan di depan gereja kawasan Kota Lama Semarang. Menag menegaskan bahwa dirinya merupakan menteri agama untuk semua agama, bukan hanya untuk satu agama.

”Saya yakinkan kepada saudara-saudara yang malam ini (24/12) merayakan Natal bersama bahwa saya, menteri agama untuk semua agama, bukan satu agama saja. Malam ini saya mengunjungi sahabat serta saudara-saudara kita yang sedang merayakan Natal untuk ikut berbagi kebahagiaan dengan mereka,” ujar Gus Yaqut seperti dilansir dari Antara.

Menag juga menyampaikan pesan kepada umat beragama untuk menjadikan agama sebagai sumber inspirasi, sumber kedamaian, dan menyebarkan kasih sayang.

”Mari kita tinggalkan jauh-jauh anggapan bahwa agama itu jadi norma konflik bagi yang berbeda,” tutur Gus Yaqut.

Majelis Jemaat GPIB Immanuel Ida Lomboan mengapresiasi kunjungan kerja Menag pada malam Natal.

”Bapak Menteri Agama memang tidak seiman, tapi beliau mau bersama-sama dengan kami. Beliau pesan agar menjaga kerukunan antarumat beragama,” kata Ida Lomboan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

22 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

22 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

22 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

22 hours ago