Categories: Kabar

Waduh…Pemuda Desa di Pinrang Nyaris Diperkosa Pria di Lorong Sempit

KalbarOnline.com – Salah seorang pemuda di Desa Pananrang, Kecamatan Mattiro Bulu, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, nyaris menjadi korban perkosaan. Lebih ironisnya lagi, pemuda yang diketahui bernama Mursalim (24) itu hendak diperkosa seorang pria berinisial SA (48).

Usai berhasil melepaskan diri dari SA, Mursalim (MS) pun langsung melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Mattiro Bulu, Polres Pinrang. Kejadian itu sendiri berlangsung pada 7 Desember lalu sekira pukul 04.00 Wita.

Kasat Reskrim Polres Pinrang, AKP Dharma Negara menceritakan jika kejadian itu bermula ketika MS hendak pulang ke rumahnya dengan berjalan kaki. Ia dari arah Kariango menuju Bungalosie.

Tapi, ketika hendak masuk ke dalam gang rumahnya, pelaku, SA, warga Bulu, Kelurahan Manarang, Mattiro Bulu, tiba-tiba muncul. Pelaku langsung menangkap dan membanting korban ke tanah, bermaksud untuk memperkosanya.

Namun, MS melakukan perlawanan. Ia mengigit tangan dan mencekik leher SA hingga berhasil lolos. MS pun kemudian melarikan diri dari lokasi tersebut. “Akibat kejadian itu korban tidak terima dan melapor ke polisi,” imbuh Dharma.

Belakangan setelah SA ditangkap oleh polisi, dia mengaku saat itu ia mengira bahwa MS adalah seorang perempuan sehingga ia berniat memerkosanya. “Dia mengaku kalau dia mengira korban adalah seorang wanita, apalagi pada saat kejadian memang tengah malam dan di lorong sempit,” tutupnya. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

35 mins ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

2 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

3 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

3 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

3 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

4 hours ago