Categories: Nasional

Tak Cukup Hanya Vaksin Covid-19, Tetap Wajib 3T dan Protokol 3M

KalbarOnline.com – Vaksin Covid-19 telah tiba di Indonesia sekalipun masih menunggu izin penggunaan darurat dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). Namun tak cukup hanya vaksin Covid-19, tapi diperlukan langkah komprehensif yakni 3T (testing, tracing, dan treatment) serta wajib protokol 3M yakni wajib memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun.

Juru Bicara Pemerintah Untuk Covid-19 Prof Wiku Adisasmito menjelaskan dalam menyelesaikan pandemi, ada beberapa faktor yang sama pentingnya dengan vaksin. Hal itu dianalogikannya seperti lapisan keju Swiss.

“Digambarkan dalam ilustrasi bahwa pandemi Covid-19 layaknya jajaran lapisan keju yang berlubang maka satu sama lain lapisan saling menutupi lubang lapisan keju di depan dan belakangnya, atau disebut dengan swiss cheese model,” katanya dalam konferensi pers, Kamis (10/12).

Menurutnya upaya pengendalian Covid-19 saja tidaj akan cukup efektif jika tidak disertai upaya lainnya yang menutupi kekurangan masing-masing dan saling melengkapi. Misalnya penerapan protokol kesehatan 3M yang hanya mengindahkan satu aspek saja ataupun upaya 3T yang hanya memasifkan pada 1 upaya saja.

“Maka akan menghasilkan perkembangan penanganan dan pengendalian Covid-19 yang kurang efektif. Perlu adanya kerja sama dr setiap masyarakat bersungguh-sungguh mengendalikan Covid-19,” tegas Prof Wiku.

Maka kesimpilannya langkah vaksinasi di tingkat nasional harus tetap diikuti dengan kedisplinan dalam menjalankan protokol kesehatan di setiap kegiatan. Sebab vaksinasi akan berjalan dengan efektif apabila protokol kesehatan dilakukan disiplin.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

1 hour ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

1 hour ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago