Categories: Nasional

Simpatisan FPI Tewas dan Korupsi Dua Menteri Harus Diusut Tuntas

KalbarOnline.com – Ketua Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) PP Muhammadiyah Busyro Muqoddas meminta kasus enam anggota FPI yang tewas akibat ditembak polisi harus diusut tuntas.

Namun demikian, sambil kasus tersebut diusut, ada juga yang punya prioritas tinggi, yakni pengungkapkan kasus korupsi yang melibatkan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo dan Menteri Sosial Juliari Peter Batubara.

’’Hendaknya peristiwa ini (penembakan anggota FPI) satu sisi perlu diusut secara tuntas, terbuka. Tetapi sisi lain, kami memandang bahwa jangan sampai perkara ini menutup kesadaran kita bersama bahwa ada agenda lain, terjadinya kejahatan dalam bentuk lain yaitu kejahatan korupsi yang akhir-akhir ini semakin terstruktur sistematis dan masif, semakin menggurita,’’ ujar Busyro dalam konfrensi pers secara virtual di Jakarta, Selasa (8/12).

Menurut Busyro jangan sampai kasus kematian enam anggota FPI yang menyita perhatian banyak pihak ini lantas melupakan kasus korupsi dua menteri tersebut. ’’Kita tidak terkecoh dengan insiden ini, tetap harus diusut sampai tuntas,’’ tegas dia.

Busyro juga mengeluhkan di saat masyarakat sedang kesulitan, Mensos Juliari Batubara malah melakukan korupsi bantuan sosial (bansos) Covid-19. ’’Korupsi yang sangat memilukan, menyedihkan, korupsi yang terkahir menyangkut dana bansos. Ketika rakyat sedang terkapar ekonominya, kesehatannya, terancam jiwanya, tega-teganya ada korupsi di Kemensos,’’ serunya. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago