Categories: Nasional

14 Hari di Amerika, Ini Latihan Tempur yang Didapat Prajurit TNI AD

KalbarOnline.com – Prajurit TNI Angkatan Darat (AD) dari Yonif Para Raider 502/Ujwala Yudha telah menyelesaikan latihan militer di Amerika Serikat. Mereka digembleng bersama US Army dalam pelatihan militer Joint Readiness Training Center (JRTC) Rotation 21-01, di Pangkalan Militer Amerika Serikat yang terletak di Fort Polk, Lousiana. Dalam latihan gabungan ini, sebanyak 125 prajurit TNI AD mengikuti pelatihan selama 14 hari. Proses latihan militer berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Dalam latihan bersama ini, prajurit TNI AD menerima pembelajaran secara teori maupun praktik lapangan. Latihan ini meliputi mengeliminasi musuh, mengamankan dan mempertahankan objek vital melalui beberapa tahapan, seperti delebrate defense, delebrate attack hingga live fire exercise.

Kompi TNI Angkatan Darat diberikan call sign dengan nama Rhino Company. Mereka berhasil menunjukkan eksistensi karena menjadi kompi penyerang. Seluruh pasukan yang tergabung dalam latihan telah melakukan persiapan dengan matang, sehingga dapat menunjukkan kualitas profesionalisme prajurit TNI AD.

Sebelum latihan berakhir, Wakil Kepala Staf Angkatan Darat, Letjen TNI Moch. Fachrudin sempat mengunjungi langsung pangkalan militer yang dijadikan tempat pelatihan militer JRTC Rotation 21-01. Dalam pelatihan ini, US Army menyediakan fasilitas terbaiknya untuk para prajurit TNI AD. Selain itu, intrukrur yang dipilih juga merupakan prajurit terbaik US Army.

KSAD, Jenderal TNI Andika Perkasa merasa senang program latihan bersama ini berjalan lancar. Dia mengatakan latihan seperti ini akan terus dilanjutkan dengan negara lain. “Program kerja sama joint readiness training canter dengan US Army berjalan lancar, tidak menutup kemungkinan TNI AD menjalin kerja sama militer dengan negara lain, dengan jumlah prajurit yang ikut serta akan bertambah demi memperkuat TNI AD,” kata Andika, Selasa (8/12).

Sebelumnya, Andika melakukan teleconference dengan Chief of Staff of the Army United States atau KSAD Amerika Serikat, General James C. McConville. Dalam kegiatan ini dibicarakan rencana kegiatan strategis antar kedua negara.

Baca juga: TNI AD Uji Latihan Tempur di Perbatasan Indonesia – Papua Nugini

Andika dan James juga membahas hubungan bilateral antar negara. Salah satunya yakni terkait pengiriman pasukan TNI AD untuk berlatih bersama tentara Amerika Serikat, dalam Joint Readiness Training Center (JRTC).⁣

Kegiatan tersebut tercatat dalam sejarah bahwa untuk pertama kalinya TNI AD mengirim pasukan untuk latihan bersama di Amerika Serikat sebanyak 1 kompi. Latihan bersama ini rencananya akan digelar di Fort Polk, Louisiana.

“Ini adalah momen terbesar kami dengan mengirimkan 125 pasukan, sehingga kami ingin kegiatan-kegiatan berharga di sana dapat direkam dan didokumentasikan,” ujar Andika, Rabu (21/10).⁣

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Aksi Srikandi PLN Penerus Kartini untuk Generasi Emas

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Palangkaraya melalui gugus tugas Srikandi PLN…

39 mins ago

Dirut PLN Tinjau Posko Utama Kelistrikan KTT WWF, Pastikan Seluruh Sistem Kelistrikan di Bali Andal

KalbarOnline.com - Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo meninjau langsung Posko Utama Kelistrikan Konferensi…

44 mins ago

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

4 hours ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

7 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

7 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

7 hours ago