Categories: Kabar

Video Mensos Juliari Berbagi Tips Cegah Korupsi Kembali Viral, Hotman Paris: Pintar Kamu Bah..!!!

KalbarOnline.com – Video lawas Menteri Sosial Juliari Batubara berbagi tips mencegah korupsi kembali trending dan jadi bahan gunjingan netizen. Video singkat berjudul ‘Solusi Cegah Korupsi ala Menteri Sosial Juliari Batubara’ tersebut sebelumnya diupload Tribunnews dan kemudian diunggah ulang pengocara kondang, Hotman Paris Hutapea melalui laman instagramnya.

Hingga saat ini, video yang di-reupload Hotman sudah dilihat oleh 950.490 followers. Berbagai komentar nyeleneh pun tak terelakkan.

Dalam video itu, Juliari mengatakan agar terhindar dari korupsi cara yang paling efektif dimulai dari sendiri. “Tidak ada yang bisa mengendalikan diri kita selain kita sendiri. Saya tidak selalu yang pendekatannya sistematis, ilmiah. Ga lah seperti itu pusing,” tutur Juliari dalam video itu.

Korupsi menurut Juliari sangat berimbas untuk kehidupan keluarga pelaku. Baik itu untuk suami, istri maupun anak-anaknya. Mereka pasti akan terkena bullying dari masyarakat. Mereka tidak akan berani keluar setidaknya kalau ada anggota keluarga terlibat korupsi.

“Kasihan anak istrimu. Kasihan anak suamimu. Karena mereka kalau keluar pasti malu. Anak-anak kalau ke sekolah dibully pasti nangis. Jadi pendekatan-pendekatan humanis seperti itu kalau saya,” tuturnya.

Sementara pengacara Hotman Paris hanya bilang,” “Oh begitu caranya Lae! Ooohhh I do tahe ?? Oohhhh pintar kamu bah!!!,” ujarnya dalam captionnya. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

10 mins ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

8 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

8 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

18 hours ago