Categories: Nasional

Sandiaga Uno dan Istrinya Positif Covid-19

JawaPos.com – Sehari setelah istrinya, hari ini giliran Sandiaga Uno positif Covid-19. Kepastian itu setelah Sandiaga melakukan swab test usai istrinya, Nur Asia Uno lebih dulu terkonfirmasi positif.

Kabar itu disampaikan sendiri oleh Sandiaga melalui akun media sosialnya, Senin (7/12). “Ternyata hasilnya menunjukkan bahwa saya juga positif tanpa gejala,” tutur Sandiaga.

Ia menjelaskan, saat ini dirinya dalam kondisi sehat dan tanpa gejala. “Sama seperti Nur Asia,” sambungnya seperti dikutip PojokSatu.id (Jawa Pos Group).

Sandiaga Uno pun memohon doa dari masyarakat bagi kesembuhan dirinya dan istrinya. “Mohon doanya untuk kesembuhan saya dan juga istri,”tuturnya.

Sandiaga juga memastikan bahwa putranya, Sulaeman dan semua penghuni di kediamannya negatif. Selanjutnya, ia dan istrinya akan melakukan isolasi mandiri.

Sandiaga kembali mengingatkan masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan. “Memakai masker, menjaga jarak, dan selalu mencuci tangan dengan sabun. Setelah kesulitan pasti ada kemudahan. Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

7 mins ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

6 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

8 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

8 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

8 hours ago