Categories: Ketapang

PJ Sekda Ketapang Sebut Kebutuhan Perusahaan Serap Tenaga Kerja Terampil Belum Sebanding

PJ Sekda Ketapang Sebut Kebutuhan Perusahaan Serap Tenaga Kerja Terampil Belum Sebanding

Pj Sekda: Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang punya standarisasi formal maupun keahlian pada karyawannya

KalbarOnline, Ketapang – Pj Sekda Ketapang, Heronimus Tanam hadiri undangan Poltek Ketapang, dalam rangka Penguatan Perguruan Tinggi Vokasi Melalui Kemitraaan Strategis Dengan Industri, di Hotel Nevada Ketapang, pada Rabu, (2/12/2020).

Dalam sambutannya, Pj Sekda memberikan apresisi tinggi kepada Direktur Poltek Ketapang, Endang Kusmana atas inisiasi dan gigihnya upaya berusaha bagaimana bisa terjalin kerjasama antara dunia pendidikan dengan dunia usaha di Kabupaten Ketapang.

Dia mengungkapkan, bahwa keberadaan perusahaan di Kabupaten Ketapang ini tidaklah sedikit, masih belum sebanding antara kebutuhan perusahaan dalam menyerap tenaga kerja terampil atau berkeahlian dengan jumlah lulusan poltek maupun SMK di Kabupaten Ketapang.

“Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang punya standarisasi pada tenaga kerja yang akan diserapnya, baik formal maupun keahlian. Jika perusahaan ingin maju, ingin produksinya tinggi, maka harus memilih karyawan yang baik, berintegritas, memiliki kompetensi dan kualifikasi baik secara formal maupun keahlian. Itu, kita tidak dapat menutup mata,” terangnya.

Dengan adanya pertemuan ini, sesuai tema, dia berharap agar hubungan antara dunia usaha dan dunia pendidikan terus berkesinambungan, berkelanjutan sehingga persoalan serapan tenaga kerja berkeahlian bisa teratasi.

“Saya berharap, ini bukan yang pertama dan yang terakhir. Harus ada kesinambungan hubungan,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Soedarso Pontianak Bersiap Terapkan KRIS, Layanan Baru Pengganti Kelas BPJS Kesehatan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Indonesia akan memulai kebijakan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) secara menyeluruh…

2 hours ago

Pedomani Amanat Pangdam XII, Dandim Putussibau Beri Arahan Jamdan ke Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli  memberikan jam komandan (jamdan) kepada prajurit maupun…

7 hours ago

Program Krisan dan Gertam Cabai TP PKK Kalbar Sabet Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Surakarta - TP PKK Provinsi Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional, di…

8 hours ago

Sutarmidji Kantongi Rekomendasi PAN Untuk Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menerima rekomendasi resmi dari Partai Amanat Nasional…

9 hours ago

Peduli Dunia Pendidikan, Iriana Jokowi Beri Penghargaan ke Jubaidah

KalbarOnline, Solo - Jubaidah, seorang ibu rumah tangga di Kalbar yang menghabiskan sebagian waktunya untuk…

10 hours ago

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

13 hours ago