Categories: Internasional

Inggris Negara Pertama Setujui Vaksin Covid-19 Manjur Temuan Pasutri

KalbarOnline.com – Inggris pada pekan ini menjadi negara pertama yang menyetujui vaksin Covid-19 Pfizer hasil temuan penemu vaksin dari BioNTech dan Pfizer. Mereka adalah pasangan suami istri Profesor Ugur Sahin dan dr Oezlem Tuereci. Inggris setuju memberikan izin penggunaan darurat vaksin Covid-19.

Kabar ini kemungkinan menekan Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) AS untuk segera melakukan hal yang sama. Seperti diketahui, AS dan Inggris memiliki tinjauan berbeda terhadap vaksin. Pfizer telah mengirimkan data tentang vaksinnya dengan BioNtech secara bergulir ke Inggris, yang berarti regulator di sana dapat meninjau data secara real time dan melakukannya hingga ada cukup bukti untuk mendukung otorisasi formal.

“Di AS, FDA akan memeriksa setiap aspek data yang dikirimkan dalam aplikasi, termasuk meninjau semua informasi keselamatan untuk memastikan tidak ada celah dan semuanya aman,” kata anggota pemungutan suara dari Komite Penasihat Vaksin dan Produk Biologis Terkait, Dr. Paul Offit.

  • Baca juga: Penemu Vaksin Covid-19 yang Manjur Sebut Pandemi Segera Berakhir

Pihaknya dijadwalkan untuk meninjau vaksin Pfizer pada 10 Desember. “Saya tidak tahu data apa yang sedang dikerjakan oleh Inggris. Saya tahu kapan data dikirim ke FDA, jumlahnya sangat banyak,” kata Offit seperti dilansir CNBC.

“Sebab ketika Anda berbicara tentang uji coba 44.000 orang, itu banyak sekali data klinisnya,” tegas Direktur Pusat Pendidikan Vaksin di Rumah Sakit Anak Philadelphia tersebut.

Dia juga mengatakan ketika Merck mengirimkan datanya dari uji coba vaksin rotavirus 70.000 orang, halaman yang dibuat bisa setumpuk. “Banyak datanya,” imbuh Offit.

Pfizer mengirimkan data vaksin Covid-nya ke FDA pada 20 November. FDA telah mengindikasikan akan mengesahkan vaksin yang aman dan setidaknya 50 persen efektif. Vaksin flu, sebagai perbandingan, umumnya mengurangi risiko orang terkena influenza hingga 40-60 persen menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC).

Peninjauan ulang vaksin oleh badan tersebut diperkirakan akan memakan waktu beberapa minggu, dan pejabat kesehatan masyarakat berharap bahwa dosis pertama vaksin dapat didistribusikan dalam waktu dua minggu. Sementara Inggris telah dikritik tajam karena begitu cepat menyetujui vaksin Pfizer.

Sementara itu, pakar penyakit menular terkemuka di AS, Anthony Fauci, mengatakan kepada Fox News bahwa Inggris tidak meninjau data Pfizer dengan hati-hati. “Kami memiliki standar emas pendekatan regulasi dengan FDA. Inggris tidak melakukannya dengan hati-hati,” tegasnya.

Pembuat obat dan sejumlah negara bagian bersiap untuk mendistribusikan vaksin mulai pertengahan Desember. Presiden Donald Trump sebelumnya menuduh FDA namun tanpa bukti, bekerja memperlambat proses pengembangan vaksin Covid-19. Awal pekan ini, kepala staf Gedung Putih Mark Meadows memanggil Komisaris FDA dr Stephen Hahn untuk membahas kenapa tidak bergerak lebih cepat untuk memberi otorisasi vaksin Pfizer.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

1 hour ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

2 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

2 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago