Categories: Nasional

Papua Sumbang Kasus Covid-19 Harian Tertinggi Yakni 1.755 Orang

KalbarOnline.com – Peta kasus harian Covid-19 tertinggi hari ini, Kamis (3/12) ada perubahan. Biasanya DKI Jakarta selalu menyumbang kasus terbanyak, kali ini Papua menjadi provinsi paling banyak kasus hariannya.

Dalam sehari Papua menyumbang 1.755 kasus baru. Kondisi ini membuat angka kasus nasional naik drastis ke angka 8.369 kasus dalam sehari. Lalu disusul juga kasus tertinggi kedua disumbang oleh Jawa Barat yakni sebanyak 1.648 kasus sehari.

Lalu barulah DKI Jakarta di posisi ketiga kasus harian terbanyak yakni 1.153 dalam sehari. Kemudian disusul Jawa Tengah 767 kasus. Dan Jawa Timur 564 kasus.

  • Baca Juga: Pecah Rekor Drastis, Sehari Tambah 8.369 Kasus Covid-19

Sementara kasus kematian di Papua yakni sebanyak 1 jiwa dalam sehari. Dan Jawa Barat mencatat angka kematian harian sebanyak 21 jiwa.

Sudah 507 kabupaten kota terdampak kasus Covid-19. Dan ada 3 provinsi di bawah 10 kasus. Serta tak ada satupun provinsi mencatat nol kasus.

KalbarOnline.com sudah mencoba menghubungi Satgas Covid-19 untuk mengetahui apa yang terjadi di Papua. Namun belum mendapat respons.

Sebelumnya dalam konferensi pers virtual, Juru Bicara Pemerintah Untuk Covid-19 Prof Wiku Adisasmito menjelaskan faktor utama yang menjadi meningkatnya kasus aktif, yaitu akibat ketidakdisiplinan masyarakat tak patuh protokol kesehatan. Lalu masih banyak masyarakat berkerumun dalam bentuk kegiatannya. Berkerumun dan berdampak pada kasus aktif.

“Peningkatan kasus aktif bisa dicegah jika disiplin protokol kesehatan. Ini jadi kunci ternyata di masyarakat masih lengah tak jalankan protokol,” tegasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

6 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

9 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

12 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

12 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

12 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago