Categories: Kubu Raya

Bupati Kubu Raya Dorong Pemdes Terapkan TAKE

Bupati Kubu Raya Dorong Pemdes Terapkan TAKE

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya merespon ajakan lembaga Jaringan Independen Masyarakat Transparansi Indonesia (JARI) Borneo Barat dan Country Representative The Asia Foundation untuk mengelola Alokasi Dana Desa (ADD) berbasis ekologi melalui Transfer Anggaran berbasis Kinerja Ekologis (TAKE). Hal tersebut dinyatakan oleh Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan usai rapat kerja bersama seluruh Kepala Desa dan Camat di Aula kantor Bupati Kubu Raya, Rabu (2/12/2020).

Menurut Bupati Muda Mahendrawan dengan menggunakan TAKE Pemerintah desa dapat memaksimalkan kawasan-kawasan kehutan yang ada di wilayahnya. Terutama dengan kawasan hutan mangrove dan lokasi gambut yang menjadi dominan di daerah Kubu Raya.

“Dengan berbasis kinerja maka dapat diukur peluang reword bagi program-program Pemeritah desa yang mengedepankan ekologis,” terang Bupati Muda Mahendrawan, ditemui usai melaksanakan rapat kerja pengelolaan keuangan desa, serta lounching skema TAKE, Siskeudes online dan pedoman APBDes TA 2021.

Sementara Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kubu Raya, Jakariansyah mengatakan indeks TAKE terdiri dari tiga indicator salahsatunya pengelolaan persampahan dan pengembangan bank sampah. Dengan menyelesaikan disalahsatu indicator tersebut, jelas Jakariansyah maka desa-desa akan mendapatkan reword.

“Begitujuga dengan pengelolaan BUMDes yang dapat meningkatkan keuntungan Pendapatan Asli Desa. Kita selalu mendorong pemerintah desa untuk berinovasi, dengan memaksimalkan kinerja desa. Maka anggaran juga ditambahkan sebanyak tiga persen,” jelas Jakariansyah (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

43 mins ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

7 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

9 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

9 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

9 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

9 hours ago