Categories: Teknologi

Calon Smartphone Baru Realme dengan Snapdragon 875 Terungkap

KalbarOnline.com – Oppo mengumumkan ponsel andalan Ace2 pada bulan April tahun ini. Penggantinya dengan nama Oppo Ace3 diharapkan tiba pada paro kedua tahun ini.

Namun kini, hal tersebut tidak menjadi kenyataan karena lineup Ace dilaporkan telah ditransfer ke Realme, merek pecahan Oppo. Mungkin, tampaknya Oppo telah mengganti Ace3 dengan smartphone Reno5 Pro Plus yang didukung Snapdragon 865.

Berdasarkan keterangan dari gagdet leaker, Realme sedang mengerjakan ponsel andalan di bawah merek Ace. Menurut keterangan tersebut, flagship Realme Ace akan digerakkan oleh chipset Snapdragon 875 dan akan memiliki rangka yang tipis.

Perangkat ponsel itu akan didukung fitur pengisian daya super cepat. Sebagai informasi juga, ponsel kelas menengah dan unggulan Realme yang saat ini tersedia dilengkapi dengan teknologi pengisian cepat 65 Watt.

Saat ini, tidak ada informasi tentang spesifikasi perangkat lainnya. Pada Juli lalu, Realme mengumumkan teknologi pengisian cepat UltraDart 125 Watt yang dapat mengisi baterai 4.000 mAh hingga 33 persen hanya dalam 3 menit. Masih harus dilihat apakah Realme Ace hadir dengan teknologi pengisian daya 125 Watt UltraDart tersebut.

Di awal tahun ini, Realme meluncurkan ponsel flagship Realme X50 5G dan Realme X50 Pro 5G. Oleh karena itu, pabrikan Tiongkok tersebut diperkirakan akan mengumumkan seri Realme X60 pada Q1 2021. Masih harus dilihat apakah perusahaan akan meluncurkan Realme Ace atau Realme X60 Pro sebagai ponsel andalan berikutnya. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bunda Paud Kalbar Kunjungi TK Negeri Pembina Sekadau: Bawa Pesan Pencegahan Stunting dan Bingkisan

KalbarOnline.com - Dalam lawatan kunjungan kerjanya di Kabupaten Sekadau, Bunda Paud Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

43 mins ago

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

12 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

12 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

13 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

14 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

14 hours ago