Categories: Nasional

Waspada Libur Panjang Akhir Tahun, Bamsoet: Disiplin Terapkan 3M

KalbarOnline.com – Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) memberi perhatian khusus kepada libur panjang akhir tahun seperti Natal dan Tahun Baru ini. Pasalnya, dikhawatirkan, kebijakan pada akhir tahun 2020 ini akan meningkatkan jumlah kasus Covid-19 hingga saat ini.

“Kondisi tersebut juga belum mampu mendorong pertumbuhan ekonomi dari sisi konsumsi rumah tangga, respon Ketua MPR RI,” ujar Bamsoet.

Bamsoet juga mendorong pemerintah berhati-hati dalam menentukan kebijakan libur panjang pada akhir tahun 2020, dikarenakan berdasarkan hasil evaluasi sebelumnya, libur panjang dapat menyebabkan kenaikan kasus positif Vovid-19.

Mantan Ketua DPR itu juaa mengingatkan, pemerintah untuk meningkatkan jumlah 3T yakni testing, tracing dan treatment, dikarenakan sampai saat ini ketiga hal tersebut masih belum optimal dilaksanakan.

“Sehingga berdampak pada naiknya kasus Covid-19 setiap harinya, khususnya di masa-masa libur panjang,” ungkapnya.

Karena itu, pihaknya mendorong pemerintah dan pemerintah daerah bersama Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 meningkatkan strategi dan langkah untuk mengendalikan mobilisasi masyarakat.

“Agar disiplin menerapkan 3M, yaitu wajib memakai masker, wajib mencuci tangan, dan wajib menjaga jarak,” ungkapnya.

Politikus Golkar itu juga meminta masyarakat dengan kesadaran diri untuk memahami dampak yang ditimbulkan dari Covid-19 terhadap kesehatan diri dan masyarakat.

“Serta tidak lengah dengan situasi zona covid-19 yang aman, sehingga dapat terus mawas diri dan disiplin menerapkan protokol kesehatan di manapun berada,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

15 hours ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

16 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

16 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

16 hours ago