Categories: Nasional

Tito Minta Kepala Daerah Konsisten Tegakan Protokol Kesehatan

KalbarOnline.com – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meminta seluruh kepala daerah untuk menegakan protokol kesehatan di daerahnya masing-masing. Terutama menyangkut protokol 3 M, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer dan menjaga jarak.

“Mengingatkan sekaligus memberikan arahan agar semua kepala daerah benar-benar konsisten dalam menegakan protokol kesehatan 3M dan mencegah kerumunan yang berpotensi penularan, demi keselamatan rakyat masing-masing,” kata Tito dalam keterangannya, Senin (30/11).

Tito juga meminta agar para kepala daerah untuk terus melakukan 3T yakni testing, tracing dan treatment. Serta meningkatkan sistem kesehatan, seperti tempat karantina dan rumah sakit berikut sarana-prasarananya.

Mantan Kapolri ini juga mengimbau, para kepala daerah untuk melakukan langkah proaktif guna mencegah kerumunan yang berpotensi penularan, serta menindak tegas bagi yang melanggar setelah diberikan peringatan.

“Membiarkan kerumunan yang berpotensi penularan sama saja dengan membiarkan rakyat saling membunuh. Bukan dengan senjata, tapi saling menularkan virus yang membahayakan,” imbau Tito.

Sementara itu, khusus untuk para penjabat sementara dan pelaksana tugas (Plt) kepala daerah, Tito juga meminta selama pemilihan kepala daerah (Pilkada) agar menggunakan kewenangannya untuk fokus pada pengendalian Covid-19.

“Menjaga ekonomi dan mengawal Pilkada yang aman dari gangguan konvensional dan pengendalian Covid-19 di daerah masing-masing,” pinta Tito.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

6 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

6 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago