Categories: Nasional

Alat Deteksi Covid-19 Lewat Embusan Napas ‘GeNose’ Diuji Validasi

KalbarOnline.com – GeNose merupakan alat deteksi Covid-19 menggunakan embusan napas yang dikembangkan oleh Universitas Gadjah Mada (UGM). Alat ini diharapkan dapat menggantikan swab test dan rapid test.

Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (Menristek/BRIN) Bambang PS Brodjonegoro mengatakan bahwa saat ini GeNose telah masuk ke dalam tahap uji validasi. Ia juga meyakini bahwa tes ini akurat sama seperti swab test.

“Saat ini progresnya sedang dilakukan uji validasi skala besar. Insya Allah uji validasi menurut laporan sudah hampir selesai akhir bulan ini,” jelas dia dalam rapat kerja secara virtual, Jumat (27/11).

Setelah mendapatkan izin edar dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), alat deteksi ini dapat dimanfaatkan oleh publik pada akhir tahun. “Saat izin keluar dari Kemenkes, GeNose bisa diproduksi dan dipakai,” imbuhnya.

GeNose pada awalnya juga sudah melalui percobaan di salah satu rumah sakit di Jogjakarta. Sekarang, GeNose sudah dipakai oleh 10 rumah sakit, khususnya di Pulau Jawa.

“Target kami (untuk validasi) ada 1.000 sampel, sehingga kami bisa lihat seberapa kuat akurasinya lebih baik dari PCR,” tutur dia.

Ia meyakini GeNose, yang merupakan buatan anak bangsa, juga akan mendorong pemulihan ekonomi masyarakat. “Sehingga kegiatan kita bisa berjalan dinamis, dengan tetap melakukan tracing dan tracking,” pungkas Bambang.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

2 hours ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

2 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

2 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

3 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

4 hours ago