Categories: Kesehatan

Ini 6 Cara Bangun Pagi bagi yang Selalu Kesiangan!

Selama masa karantina pandemi COVID-19 ini, kita memang mudah jadi malas, apalagi untuk bangun pagi. Padahal, kita tetap perlu bangun pagi seperti biasa, khususnya bagi yang sedang WFH. Kalau Geng Sehat termasuk yang mengalami hal ini, maka harus tahu cara bangun pagi!

Menurut ahli, kemampuan kita untuk bangun pagi sangat dipengaruhi oleh kualitas dan kuantitas tidur kita di malam hari. Untuk bisa bangun pagi, Geng Sehat perlu merasa segar. Untuk bisa merasa segar di pagi hari, Geng Sehat harus tidur nyenyak di malam harinya. Selain tidur nyenyak, apa lagi cara bangun pagi? Cari tahu di bawah ini, ya!

Baca juga: Sering Terbangun Kebelet Pipis di Malam Hari? Apa Penyebabnya?

6 Cara Bangun Pagi

Supaya bisa bangun pagi, ikuti tips-tips di bawah ini:

1. Tetapkan Jadwal Tidur Konsisten

Salah satu cara bangun pagi yang terpenting adalah tidur dan bangun di waktu yang sama setiap hari, termasuk di akhir minggu. Ini akan membantu otak Kamu memahami kapan harus tidur dan bangun.

Dengan menetapkan jadwal tidur yang konsisten, Kamu membiarkan ritme sirkadian (jam biologis tubuh) bekerja di waktu yang spesifik di pagi hingga sore hari dan istirahat di malam hari.

2. Jangan Minum Kafein Setelah Jam 4 Sore

Kopi dan minuman lain yang mengandung kafein, termasuk teh, dapat mengganggu jam biologis tubuh jika Kamu mengonsumsinya di sore hingga malam hari. Kamu bisa minum kopi tanpa kafein. Selain itu, ahli juga menyarankan untuk membatasi konsumsi kafein menjadi sekitar 300-400 mg per hari saja, khususnya jika Kamu sulit tidur.

Baca juga: Penyebab Mulut Kering Saat Bangun Tidur dan Cara Mengatasinya

3. Jangan Makan Terlalu Malam

Makan besar atau sekadar ngemil di waktu menjelang tidur malam juga bisa membuat tidur Kamu terganggu, dan akhirnya bangun kesiangan. Jangan makan di bawah setengah jam sebelum tidur malam.

Ketika Kamu makan, lambung memproduksi asam untuk mencerna makanan tersebut. Ini artinya, kalau Kamu tiduran, asam tersebut bisa naik ke kerongkongan (refluks). Jadi, hindari makan terlalu dekat dengan waktu tidur, khususnya hindari makanan-makanan seperti gorengan, daging olahan, makanan cepat saji, dan makanan manis.

4. Jangan Minum Alkohol Sebelum Tidur

Memang benar minum alkohol mungkin bisa membuat Kamu mengantuk. Namun, Kamu tidak akan merasa segar di pagi hari. Maka itu, minum alkohol sebelum tidur bisa membuat Kamu bangun kesiangan. Inilah mengapa, menghindari konsumsi alkohol juga termasuk cara bangun pagi.

5. Biarkan Sinar Matahari Masuk

Terkena paparan sinar matahari saat bangun pagi bisa meningkatkan jam biologis tubuh serta kewaspadaan. Jadi, begitu Kamu membuka mata di pagi hari, langsung buka gorden dan jendela. Ini akan menghilangkan rasa kantuk dan mencegah Kamu kembali tidur.

6. Jangan Berlama-lama di Tempat Tidur

Jika alarm sudah bunyi dan Kamu membuka mata, usahakan agar Kamu tidak menutupnya kembali. Mungkin hal ini tidak mudah, karena Kamu merasa masih sangat ngantuk dan butuh lebih banyak tidur.

Nah, cara-cara seperti membuka gorden supaya sinar matahari masuk, bisa membantu mencegah hal tersebut terjadi. Lama kelamaan, Kamu akan terbiasa kok bangun pagi! (UH)

Baca juga: Membangunkan Orang yang Mengigau, Berbahaya atau Tidak?

Sumber:

GoodHouseKeeping. How to Wake Up Early and Become a Morning Person, According to Experts. Februari 2019.
Entrepreneur. Ways to Smoothly Start Waking Up Earlier. September 2017.
College Info Geek. How to Wake Up Early Every Single Morning (Without Feeling Tired). Agustus 2019.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

10 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

10 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

10 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

10 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

10 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

10 hours ago