Categories: Internasional

Dokter di AS Rekam Peristiwa Pilu di ICU Saat Pasien Covid-19 Kritis

KalbarOnline.com – Seorang dokter di Amerika Serikat membuat sebuah rekaman yang menunjukkan betapa pilunya kisah pasien Covid-19 yang berada dalam kondisi kritis. Dokter tersebut membuat rekaman di ICU dan menunjukkan kepada orang-orang seperti apa rasanya ketika seorang pasien Covid-19 merasakan sakit.

Dr Kenneth Remy merekam video itu sebagai dukungan moral agar orang-orang mau mematuhi protokol kesehatan. Dokter Kenneth berharap masyarakat disiplin dalam memakai masker wajah, berlatih jarak sosial, dan sering mencuci tangan untuk terhindar tertular virus Korona.

Dokter yang bekerja di unit perawatan intensif di Missouri Baptist Medical Center di St Louis itu melakukan simulasi persiapan terhadap pasien virus Korona untuk diintubasi. Berbagi klip tersebut, dia menulis di Twitter.

“Tolong dengarkan karena ini mengerikan. Saya tidak ingin menjadi orang terakhir yang terlihat di mata Anda yang ketakutan,” sebutnya dalam video seperti dilansir dari Mirror, Kamis (26/11).

Sang dokter mengenakan kacamata pelindung, sarung tangan, dan masker. Dia menggambarkan seperti apa suasana miris yang dialami pasien Covid-19.

“Seperti inilah saat Anda bernapas 40 kali per menit, memiliki tingkat oksigen yang turun jauh di bawah 80,” katanya.

Dokter Kenneth terlihat memegang laringoskop dan selang pernapasan yang digunakan saat mengintubasi pasien. Dan menunjukkan bagaimana mempersiapkan pasien yang menderita Covid-19 dalam kondisi parah.

“Ini akan terlihat seperti ini. Saya berharap saat-saat terakhir dalam hidup Anda tidak terlihat seperti ini,” paparnya.

Dokter Kenneth mendesak masyarakat untuk mencegah Covid-19 dan melindungi orang yang dicintai dari virus mematikan tersebut. “Karena inilah yang akan Anda lihat di akhir hidup Anda jika kita tidak mulai mengenakan masker saat kita berada di depan umum,” katanya menggambarkan lewat video.

“Inilah yang akan dilihat oleh ibu Anda, atau ayah Anda, atau anak-anak Anda ketika mereka terkena penyakit Covid-19 di akhir hidup mereka. Ini serius,” tegasnya.

Dokter Kenneth berharap rekaman itu akan mendorong lebih banyak orang untuk berhati-hati, melindungi diri mereka sendiri dan orang yang mereka cintai, agar tak tertular virus. Dia mengatakan kepada St Louis Post Dispatch bahwa mengenakan masker adalah cara terbaik bagi untuk melindungi semua orang.

“Bagian terburuk yakni saat memulai percakapan ketika memberitahu keluarga pasien bahwa kerabatnya meninggal,” pungkas Dokter Kenneth.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

4 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

10 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

12 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

12 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

12 hours ago