Categories: Nasional

Sekjen PAN Imbau Seluruh Kader Menangkan Bobby-Aulia

KalbarOnline.com – Bakal Calon Wali Kota Medan, Bobby Nasution, menghadiri pertemuan dengan kader PAN se-Kota Medan yang juga dihadiri Sekjen DPP PAN H Eddy Soeparno. Ketua DPP Saleh Daulay juga hadir dalam pertemuan yang digelar pada Selasa (24/11).

Dalam pertemuan tersebut, Eddy Soeparno mengatakan Pilkada Medan harus diberi perhatian khusus. Sebab yang diusung PAN bukan tokoh sembarangan. “Kita harus bisa jadi penentu kemenangan Bobby-Aulia,” kata Eddy.

  • Baca juga: Anis Matta: Pilkada Medan Bukan Pilpres, Jangan Mau Dipecah Belah

Esensi PAN dalam berpartai adalah tak lepas dari perjuangan kader yang tak kenal lelah Lillahi Ta’ala. “Berjuang sungguh-sungguh untuk menangkan paslon yang kita usung. Di Medan kita menangkan Bobby-Aulia,” lanjut Eddy.

Eddy Soeparno kembali menegaskan jangan ada alasan kader tidak bisa bergerak karena berbagai alasan. “Jangan ada alasan logistik belum datang, alasan lain-lain, sekjen saja sudah datang. Sisa waktu ini kita kerja all out menangkan Bobby-Aulia,” kata Eddy.

  • Baca juga: Ajak Warga Gunakan Hak Pilih di Pilkada, Bobby Didampingi Kahiyang Ayu

Sementara itu, Bobby Nasution menjelaskan bahwa kemenangan Bobby-Aulia adalah langkah awal untuk jalan perubahan. Bobby mengatakan bahwa dari survei yang dilakukan pihaknya, kader PAN masih sebesar 43 persen yang siap menangkan Bobby-Aulia.

“Kita pikir secara realistis. Visi-misi yang kita usung yang bisa dilaksanakan, bisa dilakukan. Soal masalah banjir, kita punya program realistis bukan mau naikkan tanah ke atas gedung, sudahlah banjir tak kelar gedung roboh,” kata Bobby sedikit mengomentari program paslon lain yang ingin cegah banjir dengan cara bikin hutan di atas gedung.

Yang ingin dicapai Bobby adalah perubahan di Kota Medan. Dengan PAN, Bobby berharap bisa bersama-sama dalam perubahan Medan jadi lebih baik.

“Kalau kami menang kita sama-sama bekerja. Bukan semata kerja wali Kota, tapi ini kolaborasi juga dengan kader PAN di DPRD, seluruh kader,” kata menantu Presiden Jokowi itu.

Usai Bobby Nasution menyampaikan fakta dan data di lapangan, Sekjen PAN Eddy Soeparno pun kembali menegaskan agar seluruh kader solid. “Bobby Nasution adalah keluarga besar PAN. Kalau pemilih PAN itu belum optimal, itu kajian akademis, itu harus dioptimalkan dalam sisa waktu yang ada. Kerja ekstra keras harus kita lakukan, kita evaluasi. Kalau sampai kalah di TPS tempat kader PAN berasa, itu sanksinya akan berat,” sebut Eddy.

Hasil temu kader dan pertemuan dengan Bobby Nasution akan dilaporkan ke Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan. “Ini bukan pertemuan terakhir, mari kita songsong Medan yang baru yang lebih berkah dan tentu saja lebih baik,” pungkas Eddy.

Dalam pertemuan itu juga hadir Wasekjen PAN Irvan Herman, Ketua DPW PAN Sumur Yahdi Khoir, serta Ketua PAN Medan HT Bahrumsyah.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

60 mins ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

1 hour ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

1 hour ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago