Categories: Nasional

TNI Sudah Copot 900 Baliho Rizieq, Pangdam: Serangan Jangan Berhenti

KalbarOnline.com – Pangdam Jaya Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman memastikan pencopotan baliho bergambar Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab akan terus dilakukan. Sampai saat ini sudah ada sekitar 900 baliho yang ditertibkan.

“Kurang lebih ada sekitar 900-an (baliho yang dicopot). Di DKI masih berlanjut momentum serangan jangan berhenti, masih banyak pengaduan dari masyarakat ini belum dicopot,” kata Dudung di Kodam Jaya Jayakarta, Jakarta Timur, Senin (23/11).

TNI akan terus bersinergi dengan Polri dan Satpol PP untuk menertibkan baliho yang tidak berizin. Pencopotan sendiri tidak hanya untuk baliho Rizieq. Melainkan seluruh baliho yang tidak berizin akan ditertibkan.

  • Baca Juga: Soal Baliho Rizieq, PPP Sarankan Pangdam Jaya Konsultasi dulu ke Anies

“Kita menurunkan poster bukan FPI saja, bukan Habib Rizieq juga. Kalau poster-poster yang lain juga kalau tidak sesuai aturan dengan Kapolda kita turunkan banyak juga,” ucap Dudung.

Dia memastikan aparat tidak akan tebang pilih dalam melakukan penindakan hukum. Semua jenis baliho yang tidak memiliki izin dan tidak membayar pajak akan ditertibkan.

“Sudah kita lakukan, ilegal juga kalau tidak sesuai ketentuan pemerintah kita turunkan,” pungkas Dudung.

Sebelumnya, Pangdam Jaya Jayakarta, Mayjen TNI Dudung Abdurachman mengaku memerintahkan langsung jajarannya untuk mencopot sejumlah baliho bergambar Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab. Perintah itu dibuat karena pemasangan baliho dianggap melanggar aturan.

“Ada berbaju loreng menurunkan baliho Habib Rizieq, itu perintah saya,” kata Dudung di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (20/11).

Dudung menjelaskan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) beberapa kali sudah menurunkan baliho-baliho Rizieq yang tidak berizin dan tidak membayar pajak. Namun, tak lama dari itu, baliho kembali dipasang. Sehingga TNI diminta turun tangan untuk membereskan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

5 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago