Categories: Sekadau

Kapolres Tinjau Pelipatan Surat Suara di KPU Sekadau

Kapolres Tinjau Pelipatan Surat Suara di KPU Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Kapolres Sekadau, AKBP K. Tri Panungko melakukan pengecekan proses pelipatan dan persortiran kertas surat suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, di Kantor KPU Sekadau, Sabtu (21/11/2020) pagi kemarin.

AKBP Panungko mengatakan, penjagaan proses penyortiran dan pelipatan kertas surat suara merupakan bagian dari pengamanan Operasi Mantap Praja Kapuas 2020 yang harus dilakukan oleh Kepolisian Resor Sekadau dalam tahapan pilkada serentak 2020.

“Kita datang ke gudang KPU untuk melakukan pengawalan dan pengamanan proses pelipatan dan sortir surat suara agar jangan sampai hal-hal tak diinginkan,” terang Kapolres di kantor KPU Sekadau.

Sebelumnya, logistik surat suara telah tiba di KPU Sekadau pada Kamis (19/11) dengan pengamanan dan pengawalan ketat personel Polres Sekadau.

Setibanya di kantor KPU, logistik surat suara langsung disterilkan dengan disemprot cairan desinfektan guna memastikan logistik pilkada aman dari virus COVID-19.

Kapolres menyebut, sejauh ini kondisi logistik di gudang KPU terpantau aman. Penjagaan dilakukan 24 jam penuh oleh petugas keamanan KPU dan aparat kepolisian. Semua pihak yang datang ke kantor KPU juga diwajibkan menjalani protokol kesehatan.

Kapolres mengimbau kepada masyarakat agar pada saat hari H pencoblosan pilkada agar jangan ragu dan jangan takut datang TPS untuk menyalurkan suara.

“Jangan ragu dan jangan takut datang ke TPS, tetap ikuti protokol kesehatan, dan kita kawal bersama pelaksanaan pilkada agar berjalan aman dan kondusif,” imbau Kapolres.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

9 hours ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

9 hours ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

13 hours ago

Romi Wijaya Ikuti RUPSLB BPD Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham Luar…

13 hours ago

Tips Penggunaan Antibiotik yang Tepat

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit infeksi masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia yang sering…

13 hours ago

Pameran Seni Merawat Ingatan Warga, Rekomendasi Gallery Date untuk Libur Panjang di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pameran Seni "Merawat Ingatan Warga" bisa menjadi salah satu pilihan untuk menikmati…

13 hours ago