Categories: Sport

Tampil Cerdik dan Agresif, Sang Penghancur Bungkam Mantan Juara Dunia

KalbarOnline.com-Petinju asal Inggris Conor Benn sukses menjadi juara Eropa WBA hari ini (22/11) WIB. Dalam pertarungan di The SSE Arena, London, dia mengalahkan Sebastian Formella asal Jerman lewat keputusan juri yang sangat mutlak.

Benn menang pada duel kelas welter dalam 10 ronde. Dengan hasil ini, The Destroyer alias Sang Penghancur, mencatat hasil sempurna. Turun dalam 17 pertarungan, dia menyapu bersih semuanya dengan kemenangan.

Menilik performanya, sejak turun pada kancah profesional pada 2016, inilah penampilan terkuat Benn. Dia sangat dominan. Benn terus mendikte lawan mulai awal sampai akhir. Benn menghajar lawan dengan lebih keras. Dia juga lebih cepat.

Formella sejatinya adalah lawan yang sangat tangguh. Dia memiliki teknik yang bagus. Namun, di depan Benn yang sangat agresif dan jauh lebih kuat, Formella tidak berada dalam kualitas kompetitif yang selevel.

  • Baca Juga: Satu Ronde Cium Kanvas Dua Kali, Babak Belur, Diselamatkan Dokter

Formella memang tidak efektif dan efisien. Dia sering membuang-buang tenaga tak perlu. Hasilnya, Benn menang sangat telak. Tiga juri memberikan nilai jauh yakni 100-91, 99-91, dan 99-92. Semuanya untuk kemenangan Benn.

Kemenangan ini membuat Benn sangat percaya diri. Dia yakin, setelah ini levelnya akan jauh meningkat. “Saya semakin hari semakin baik,” ucap Benn sebagaimana dilansir USA Today. “Saya bekerja dengan sangat keras, tidak ada hal yang main-main. Ini semua semata adalah bisnis yang sangat serius,” imbuhnya.

“Saya mengalahkan mantan juara dunia. Mengalahkan dia adalah perasaan yang luar biasa bagi saya,” ucap Benn.

Pada 6 Juni 2019, Formella pernah menjadi juara dunia kelas welter IBO. Namun dia gagal menjadi juara kelas welter interim WBC karena kalah angka melawan Shawn Porter pada 22 Agustus lalu.

Kelas welter dunia sekarang sesak dengan nama-nama petinju top luar biasa. Berada di barisan elite antara lain Errol Spence Jr., Terence Crawford, dan Manny Pacquiao. Benn belum akan menuju ke sana. Setidaknya untuk waktu dekat ini.

“Ada satu petarung yang saya incar dan sangat menarik bagi saya, dia adalah Josh Kelly. Lupakan semua orang. Saya tidak peduli. Petarungan terbesar domestik yang saya inginkan adalah melawan Kelly,” katanya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

59 mins ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

1 hour ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

1 hour ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago