Categories: Sport

Miguel Oliveira Menang Mengejutkan, Ducati Juara Dunia Konstruktor

KalbarOnline.com-Miguel Oliveira tampil dominan dalam race terakhir MotoGP 2020 malam ini WIB (22/11). Berlaga di kandang sendiri, Autodromo Internacional do Algarve, Portimao, pembalap asal Portugal itu menjadi yang terbaik.

Oliveira yang membela KTM Tech3 mendominasi balapan mulai awal sampai akhir. Start dari posisi terdepan, Oliveira finis terbaik. Sepanjang balapan, Oliveria terus memimpin.

Ini adalah kemenangan kedua Oliveira sepanjang 2020. Sebelumnya, dia menjadi juara pada balapan kandang KTM yakni GP Styria di Red Bull Ring, Austria.

“Rasanya sangat tidak nyata,” ucap Oliveira dalam wawancara setelah balapan.

“Saya selalu bermimpi untuk menjalani race seperti ini. Saya tidak punya kata yang benar-benar tepat untuk menggambarkan betapa luar biasanya balapan ini. Bagi saya, ini adalah perpisahan yang hebat dengan Tech3,” imbuhnya.

Jack Miller dari Pramac Ducati secara dramatis menjadi runner-up. Dia menikung Fabio Morbidelli (Petronas Yamaha) pada lap terakhir! Hasil kehebatan Miller tersebut membuat Ducati menjadi juara dunia konstruktor 2020.

  • Baca Juga: Misi Morbidelli, Vinales, dan Para Rider Yamaha untuk Hentikan Suzuki

Sementara itu, walau finis ketiga, namun Morbidelli berhasil menjadi runner-up pada klasemen akhir MotoGP 2020. Dia berada di bawah jagoan Suzuki Ecstar Joan Mir yang sudah memastikan menjadi juara pada balapan pekan lalu di GP Valencia.

“Kami banyak mengalami bad luck sepanjang musim ini. Tetapi apapun, ini membantu kami fokus. Kami akan bekerja dengan keras di masa mendatang. Terima kasih kepada Yamaha. Tim kami melakukan hal yang luar biasa sepanjang tahun ini,” ucap Morbidelli dalam wawancara setelah balapan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

6 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

7 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

7 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

7 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago