Categories: Nasional

Meski Bakal Ada Vaksin, Masyarakat Harus Tetap Wajib Terapkan 3M

KalbarOnline.com – Indonesia merupakan salah satu dari sekian banyak negara yang mengembangkan vaksin Covid-19, yakni Vaksin Merah Putih. Pada awal tahun 2021 diharapkan vaksin sudah bisa disuntikkan kepada masyarakat.

Lalu dengan vaksinansi, apakah masyarakat dapat kembali hidup normal seperti sebelumnya?

Kepala Lembaga Biologi Molekuler Eijkman Amin Soebandrio pun menurutkan, meski vaksin akan hadir di Indonesia, pelaksanaan protokol kesehatan 3M, yaitu wajib memakai masker, wajib mencuci tangan serta wajib menjaga jarak harus tetap diterapkan.

“Sampai saat ini kita sambil menunggu vaksin tetap harus 3M, setelah ada vaksin kita tetap harus 3M,” jelas dia beberapa waktu lalu.

Alasannya adalah vaksin yang muncul itu, tidak membuat virus akan lenyap seketika. Jadi vaksin hanya sebagai penguatan imun kebali pada virus tersebut.

“Karena bukan berarti vaksinnya tersedia, pandeminya selesai. Karena kita belajar dari pengalaman cacar, dibutuhkan waktu 200 tahun untuk memastikan dunia ini bebas cacar,” jelas dia.

Untuk itu, dia dengan tegas meminta masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan, baik sebelum dan setelah ada vaksin. Dengan maksud kehidupan normal bisa kembali terlaksana.

“Mudah-mudahan kita tidak perlu menunggu 200 tahun untuk mengeleminasi Covid-19 ini (seperti cacar). Intinya vaksin tidak menggantikan 3M, harus tetap menggunakan 3M ini,” pungkas Amin.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

9 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

10 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

10 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

10 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago