Categories: Nasional

Jokowi Siap Jadi yang Terdepan Disuntik Vaksin Covid-19

KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan siapa saja yang bakal mendapatkan prioritas untuk disuntik vaksin Covid-19. Menurut Jokowi yang bakal disuntik vaksin diutamakan adalah tenaga kesehatan. Itu yang menjadi prioritas dari pemerintah dalam vaksinasi Covid-19.

“Yang akan divaksin pertama adalah nanti tenaga kesehatan baik itu dokter, setelah dokter kemudian para perawat dan tenaga medis,” ujar Jokowi di Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/11).

  • Baca juga: BPOM Pastikan Vaksin Covid-19 Tertunda, Tak Jadi Akhir Tahun Ini
  • Baca juga: Diklaim Manjur, Ini Perbedaan Vaksin Covid-19 dari Pfizer dan Moderna

Kemudian setelah prioritas vaksin ke tenaga medis, vaksin Covid-19 juga bakal disuntikan ke TNI, Polri, dan para aparatur sipil negara. “Kemudian TNI dan Polri nanti baru ASN untuk pelayanan-pelayanan publik yang ada di depan. Kemudian guru, tentu saja kita semuanya nantinya,” ungkap Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga mengaku siap diberikan vaksin Covid-19 paling awal. Asalkan itu sudah mendapatkan izin dari tim untuk dirinya paling awal disuntik vaksin.

“Kalau ada yang bertanya Presiden nanti di depan atau di belakang. Kalau oleh tim diminta saya paling depan, ya saya siap,” tegas Jokowi.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

41 mins ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

2 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

2 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

3 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

17 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

18 hours ago