Categories: Teknologi

Jamin Standar Perangkat, BBPPT Topang Akselerasi Transformasi Digital

KalbarOnline.com – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate menyatakan keberadaan balai uji perangkat telekomunikasi bisa menjadi penopang akselerasi transformasi digital di tanah air untuk Indonesia lebih maju. Menkominfo Johnny memaparkan, salah satu dari lima langkah transformasi digital itu adalah infrastruktur.

“Kita sedang membangun infrastruktur TIK untuk memastikan Indonesia ini tidak lagi terdapat blankspot 4G khususnya. Kalau (jaringan) itu hadir, maka masyarakat akan menggunakan perangkat-perangkatnya,” ujarnya ketika mengunjungi Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT) Kementerian Kominfo di Bekasi, Jawa Barat belum lama ini.

Menkominfo Johnny menyebut, keberadaan BBPPT yang berada di bawah Ditjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) itu akan dapat menjamin ketersediaan perangkat yang memenuhi standar. “Hadirnya Balai Uji ini untuk memastikan peralatan radionya dan perangkat-perangkat yang digunakan oleh masyarakat memenuhi satndar Undang-Undang Telekomunikasi maupun aturan turunannya. Dan tentu standar internasional karena ini digunakan secara global, itu di bidang balai uji,” ungkapnya.

Menteri Kominfo menyatakan kesesuaian perangkat telekomunikasi dengan standar nasional maupun internasional akan menjadi salah satu penentu pelindungan konsumen. “Balai Pengujian Perangkat ini penting karena tidak saja hanya memberikan sertifikat bagi proses produksi dan ekonomi, tetapi paling tidak untuk memastikan dijaganya konsumen itu dengan baik,” tuturnya.

Bahkan, Menteri Johnny menyatakan BBPPT akan menjadi perisai dalam pelindungan konsumen untuk perangkat telekomunikasi. Baik dari sisi kualitas maupun dari aspek keamanan dan kesehatan terlebih di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini.

“Jadi, ini perisainya konsumen. Bahwa perangkat-perangkat radio, kita tahu radio yang ada elektromagnetik itu bisa mempengaruhi juga, ada gelombang elektromagnetik, ya, sehingga memastikan bahwa perangkat-perangkat ini memenuhi standar-standar kesehatan aman untuk digunakan oleh manusia atau masyarakat,” tandasnya.

Oleh karena itu, Menteri Kominfo mengharapkan agar BBPPT selalu mengikuti dinamika teknologi yang ada sekaligus meningkatkan kompetensi dalam pengujian perangkat.

“Jadi, kehadirannya penting sekali dan balai uji harus selalu berkembang sejalan dengan perubahan dan kecepatan perkembangan teknologi baru. Karenanya, penting sekali untuk mempunyai Balai Uji yang kompeten yang mempunyai standar-standar yang memadai,” ungkapnya.

Menteri Johnny secara khusus menyoroti aspek kesiapan sumberdaya manusia dan perangkat yang update. Keduanya harus selalu dijaga agar layanan BBPPT bisa optimal.

“Nah, dalam hal ini dua hal pentingnya yang pertama pasti yang terkait dengan kesiapan sumber daya manusianya, baik jumlah maupun kualitas SDM-nya. Dan yang kedua ketersediaan perangkat dan peralatan yang harus selalu up-to-date, modern sejalan dengan perubahan dan perkembangan teknologinya,” jelasnya.

Dalam kunjungan ke BBPPT, Menteri Kominfo menyaksikan laboratorium pengujian Alat/Perangkat Telekomunikasi Berbasis Radio, Alat/Perangkat Telekomunikasi Berbasis Non Radio, Electromagnetic Compatibility Alat/Perangkat Telekomunikasi, Pelayanan Kalibrasi Perangkat Telekomunikasi, dan Jasa Penyewaan Alat. Dalam kunjungan itu Menteri Johnny didampingi oleh Dirjen SDPPI Ismail dan Sekretaris Ditjen SDPPI yang menjadi Plt, Kepala BBPPT Rd. Susanto.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

7 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

7 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

8 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

8 hours ago