Categories: Nasional

FPI Klaim Kantongi untuk Gelar Pernikahan Putri Habib Rizieq Shihab

KalbarOnline.com – Sekretaris Bantuan Hukum DPP FPI Aziz Yanuar mengklaim pihaknya telah mendapat izin dari Pemprov DKI Jakarta untuk acara pernikahan putri Habib Rizieq Shihab, Syarifah Najwa Shihab pada Sabtu (14/11). Dia menyatakan, surat perizinan dikirim oleh pihaknya ke Lurah Petamburan, Camat Tanah Abang, Wali Kota Jakarta Pusat, dan Pemprov DKI Jakarta.

’’Kami sudah mendapatkan izin, dan sebelum acara kami juga telah bersurat ke mereka (Lurah Petamburan, Camat Tanah Abang, Wali Kota Jakarta Pusat, Pemprov DKI, Red),” kata Aziz di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (18/11).

Dia melanjutkan, Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara sendiri telah membalas surat dari FPI. Isinya berupa meminta panitia acara pernikahan dan Maulid Nabi Muhammad SAW menerapkan protokol kesehatan sesuai kebijakan Pemprov DKI Jakarta. ’’Jadi kami mengadakan acara ini resmi dan sudah mendapatkan perizinan,’’ imbuh Aziz.

Selain itu, panitia acara juga telah bersurat ke Pemprov DKI untuk penutupan Jalan KS Tubun, depan Jalan Petamburan III. Penutupan jalan itu ditujukan agar tidak terjadi kemacetan. Sehingga massa yang datang memiliki cukup ruang untuk menjaga jarak. ’’Kami menggunakan jalan juga mendapatkan izin dari Dinas Perhubungan DKI Jakarta,’’ tegas Aziz.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberikan sanksi administratif berupa denda Rp 50 juta kepada Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab. Sanksi tersebut diberikan karena melanggar protokol kesehatan Covid-19 dalam penyelenggaraan kegiatan pernikahan dan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

’’Terhadap pelanggaran tersebut, dikenakan sanksi berupa denda administratif sebesar Rp 50 juta,’’ kata Kasatpol PP DKI Jakarta, Arifin di Jalan KS Tubun, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (15/11).

Pelanggaran protokol kesehatan itu lantaran kegiatan pernikahan putri Rizieq Shihab pada Sabtu (14/11) malam, dihadiri oleh banyak massa. Arifin menegaskan, sanksi bagi pelanggar protokol kesehatan berlaku untuk semua tanpa terkecuali. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago