Categories: Nasional

11 Pati TNI Resmi Dapat Kenaikan Pangkat, Ini Daftarnya

KalbarOnline.com – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menerima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 11 Perwira Tinggi (Pati) TNI di tiga matra. Kenaikan pangkat ini diberikan setelah 11 pati tersebut menerima promosi jabatan.

Adapun Laporan Korps Kenaikan Pangkat ini terdiri dari 3 Pati TNI AD, 3 Pati TNI AL, dan 5 Pati TNI AU. Acara kenaikan pangkat digelar di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, pada Rabu (18/11).

“Laporan Korps Kenaikan Pangkat 11 Pati TNI tersebut berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/2666/XI/2020 tanggal 17 Nevember 2020,” kata Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Sus Aidil.

Tiga Pati TNI AD yang naik pangkat yaitu Letjen TNI Benny Susianto (Irjenad), Brigjen TNI Saturninus Aldian (Pa Sahli Tk. II LH Sahli Bid. Wassus dan LH Panglima TNI), dan Brigjen TNI Haris Sufi Anwari (Dandenma Mabes TNI).

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menerima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 11 Perwira Tinggi (Pati) TNI. (Puspen TNI)

Sedangkan 3 Pati TNI AL yaitu Laksda TNI Puguh Santoso (Aslog Kasal), Laksma TNI Maman Rohman (Kadisadal), dan Laksma TNI Taufik Arief (Kadiswatpersal).

Kemudian 5 Pati TNI AU yaitu Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik (Danjen Akademi TNI), Marsda TNI Jemi Trisonjaya (Sekretaris Bais TNI), Marsda TNI Mohamad Tony Harjono (Sesmilpres Kemensetneg), Marsma TNI Muh. Arief Damopolii (Ir III Itjen Kemhan), dan Marsma TNI Swasono (Ka RSPAU dr. S. Hardjolukito).

Turut hadir dalam acara Laporan Korps yakni KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, Wakasad Letjen TNI Mochammad Fachrudin, Wakasau Marsdya TNI Fahru Zaini Isnanto, Kasum TNI Letjen TNI M. Herindra, dan para Asisten Panglima TNI dan Angkatan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

2 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

2 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

2 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

3 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

3 hours ago

Hardiknas Momentum Dorong Peningkatan Kualitas SDM

KalbarOnline, Pontianak – Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dimaknai Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

3 hours ago