Categories: Kabar

Survei Indikator Politik: Mayoritas Warga Tangsel Cukup Puas Hasil Kerja Petahana

KalbarOnline.com – Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia merilis hasil kerja pemerintahan di bawah kepemimpinan petahana. Sosok yang dimaksud adalah calon Walikota nomor urut 3 Benyamin Davnie semasa mendampingi Airin Rachmi Diany.

“Dalam survei ini jumlah sampel 820 responden,” kata Direktur Eksekutif Survei Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi lewat acara webinar bertajuk “Dinamika Elektoral Pilwalkot Tangsel, Selasa (17/11/2020).

Ada sejumlah simulasi pertanyaan yang diajukan saat survey ini. Salah satunya seberapa puas warga dengan hasil kinerja petahana dalam mewujudkan pemerintahan yang mendengar aspirasi masyarakat, mengurangi kemiskinan dan mewujudkan pemerintahan yang bersih dari KKN.

Hasilnya, dalam mewujudkan pemerintahan yang mendengar aspirasi masyarakat, sebanyak 5 persen responden menjawab sangat puas, cukup puas 63 persen, kurang puas 27 persen, tidak puas sama sekali 2 persen, dan tidak jawab 3 persen.

Sementara untuk pengentasan kemiskinan, sebanyak 3 persen responden menjawab sangat puas, cukup puas 48 persen, kurang puas 43 persen, tidak puas sama sekali 3 persen dan tidak jawab 2 persen.

Untuk pertanyaan mewujudkan pemerintahan yang bersih dari praktek kolusi korupsi nepotisme, responden menjawab sangat puas 2 persen, cukup puas 47 persen, kurang puas 40 persen, tidak puas sama sekali 4 persen, tidak jawab 7 persen.

Burhanuddin menjelaskan, penarikan sampel pakai metode multistage random sampling. Toleransi kesalahan atau margin error sekitar 3,5 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. “Sampel berasal dari seluruh kecamatan yang terdistribusi secara proporsional,” jelasnya. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

16 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

18 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

18 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

18 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

18 hours ago