Categories: Kabar

Kolonel TNI Dijambret saat Bersepeda di Bintaro Tangsel

KalbarOnline.com – Lagi. Seorang anggota TNI menjadi korban aksi kriminal saat tengah asyik gowes. Kali ini, korbannya seorang Kolonel TNI berinisial RG. Sang colonel saat itu bersepeda di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan insiden itu terjadi pada Sabtu (14/11/2020) pagi  sekitar pukul 07.45 WIB. TKP kejadian itu berada di Jalan Boulevard Bintaro Jaya, Pondok Aren, Kota Tangsel tepatnya di depan RSPI Bintaro. “Korbannya Kolonel RG yang bertugas di Mabes TNI,” kata Kombes Yusri dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan.

Insiden itu bermula saat korban tengah asik bersepeda di TKP. Seketika korban dipepet oleh para pelaku dengan berusaha mengambil barang milik korban. “Korban dipepet oleh dua orang pelaku yang mengendarai sepeda motor dari arah belakang lalu kemudian pelaku mengambil paksa barang-barang milik korban yang berada di saku belakang korban,” ungkap Yusri.

Korban yang kehilangan keseimbangan lantas terjatuh dari sepedanya sedangkan para pelaku berhasil melarikan diri dengan membawa barang-barang milik korban. Korban sendiri sempat kehilangan kesadaran dan ditolong oleh warga sekitar.

“Korban terjatuh hingga tidak sadarkan diri dan para pelaku langsung melarikan diri. Korban kemudian ditolong oleh pesepeda lain dan sekuriti ke RSPI untuk pengobatan lebih lanjut,” kata Yusri.

Lebih jauh Yusri mengatakan pihaknya langsung turun tangan melakukan penyidikan usai mendengar kabar ini. Polda Metro Jaya langsung mencari kamera CCTV di sekitar lokasi kejadian dengan tujuan untuk mengidentifikasi para pelaku.

“Rencana tindak lanjut kita mengecek CCTV, melakukan penyelidikan dan mengarahkan korban untuk membuat laporan,” pungkas Yusri. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

11 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago