Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Terus Bertambah, MPR Ingatkan Masyarakat Lakukan 3M

KalbarOnline.com – Setidaknya kurang lebih delapan bulan pandemi Covid-19 terjadi di Indonesia. Namun belum ada tanda-tanda penyebaran virus Korona ini dapat dikendalikan secara pasti.

Untuk itu, Ketua MPR Bambang Soesatyo mendorong pemerintah melakukan evaluasi kinerja yang sudah dilakukan selama ini dan melakukan terobosan agar dapat menekan perkembangan dan penyebaran Covid-19.

“Serta menggencarkan dan mengoptimalkan penerapan testing (tes), tracing (pelacakan), dan treatment (perawatan) atau 3T di seluruh wilayah Indonesia,” ujar pria yang akrab disapa Bamsoet.

Politikus Partai Golkar ini juga mendorong pemerintah dan pemerintah daerah untuk menyiapkan dana agar testing atau tes rapid dapat dilakukan secara berkala, khususnya di wilayah-wilayah yang masih berada di zona merah atau orange.

“Sehingga tracing atau pelacakan dapat dilakukan tepat waktu guna mencegah meluasnya penularan virus Korona,” tuturnya.

Mendorong pemerintah untuk terus melakukan pembaharuan data kasus positif Covid-19, terutama apabila telah melakukan pemeriksaan spesimen setiap harinya.

Bamsoet juga mengimbau masyarakat agar disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan 3M yakni wajib menggunakan masker, wajib mencuci tangan dengan sabun, serta wajib menjaga jarak. “Sehingga upaya pencegahan penularan antar individu dapat dilakukan secara maksimal,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago