Categories: Teknologi

Garmin Kenalkan Fitur Pelacakan Kehamilan

KalbarOnline.com – Garmin meluncurkan fitur pelacakan siklus menstruasi yang bisa melacak kehamilan. Fitur itu ternyata banyak diminati kaum perempuan para pencinta jam tangan pintar itu.

“Reaksi pasar sangat positif saat kami meluncurkan pelacakan siklus menstruasi merupakan indikasi jelas bahwa pelanggan wanita kami mencari lebih banyak peluang untuk menggunakan teknologi guna meningkatkan kesehatan dan kebugaran mereka,” ujar wakil presiden pemasaran konsumen global Garmin Susan Lyman sebagaimana dilansir dari BusinessWire.

Susan berharap, fitur pelacakan kehamilan ini dapat membantu pengguna khususnya kaum hawa saat mereka sedang dalam fase kehamilan. “Kami berharap pelanggan wanita kami memahami bagaimana kehamilan mereka terkait dengan gaya hidup aktif dan kesejahteraan mereka secara keseluruhan,” ujar Lyman.

  • Baca Juga: Garmin Hadirkan Smartwatch Buat Para Gamers, Dibanderol Rp 4,4 Jutaan

Menurutnya, dengan fitur pelacakan kehamilan baru ini, si ibu hamil dapat memeriksa perkembangan kehamilannya dan juga mendapatkan informasi tentang cara meningkatkan kesehatan sebelum melahirkan.

Diketahui, dengan fitur pelacakan kehamilan atau pregnancy tracker ini akan memberi tahu pengguna bagaimana kebugaran dan kondisi tubuh mereka secara keseluruhan. Sebab sebagaimana diketahui, ibu hamil biasanya mengalami perubahan situasi tubuh secara keseluruhan selama periode kehamilan mereka dan fitur smartwatch Garmin akan memungkinkan pengguna mengubah peringatan detak jantung mereka juga.

“Ini akan memungkinkan para penggunanya akan lebih mudah diingatkan untuk hal-hal seperti latihan Kegel, mencatat detail dan gejala yang mengarah ke kehamilan mereka sehingga mereka dapat menunjukkan kepada dokter, dan bahkan akan ada pengatur waktu kontraksi bawaan untuk membantu pengguna melacak kapan waktu persalinan mereka,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

5 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago