Categories: Sport

Beringas Habisi Lawan, Wasit Hentikan Duel, Crawford Tetap Juara Dunia

KalbarOnline.com-Terence Crawford sering tidak memulai semua pertarungannya dengan cepat dan agresif. Tipikal Crawford adalah slow starter.

Hal itu juga yang terjadi pada pertarungan dalam upaya mempertahankan sabuk juara dunia kelas welter WBO di MGM Grand Conference Center, Las Vegas siang ini WIB (15/11).

Kell Brook yang menjadi lawannya hari ini, memanfaatkan betul kelengahan Crawford di awal-awal pertarungan. Dalam dua ronde pertama, Brook menghajar Crawford dengan sangat keras. Mantan juara dunia kelas welter IBF tersebut terus melancarkan pukulan-pukulan berbahaya.

  • Baca Juga: Dihajar Sadis, Mata Memar dan Tak Bisa Melihat, Wasit Hentikan Duel

Crawford bangkit dan mulai menemukan ritme pada ronde ketiga. Dia terus membangun serangan dan mencari kelemahan Brook. Momen puncak bagi Crawford terjadi pada ronde keempat. Dia menghajar dan menekan Brook sampai ke arah tambang pembatas ring.

Terence Crawford berhasil mempertahankan sabuk juara dunia kelas welter WBO dengan mengalahkan Kell Brook di Las Vegas, hari ini (15/11). (Mikey Williams/Top Rank).

Jab-jab mantan juara dunia di tiga divisi berbeda tersebut sangat agresif. Mengerikan. Menyakitkan. Benar-benar beringas.

Saat ronde keempat berlangsung 1 menit dan 14 detik, Crawford menghabisi Brook tanpa ampun.

Dalam kondisi sangat kepayahan, wasit akhirnya memutuskan menghentikan pertarungan dan memberikan kemenangan TKO kepada Crawford.

“Kamu tahu, saya memang tidak banyak memukul pada awal-awal pertarungan,” ucap Crawford sebagaimana dilansir ESPN.

“Kell adalah talenta yang luar biasa. Sekarang, dia sudah mencoba dan berusaha. Namun, saya berhasil mempertahankan apa yang saya miliki. Kell memiliki kepercayaan diri, tetapi dia kalah melawan pria lebih baik malam ini (Minggu siang WIB),” imbuhnya.

Crawford adalah petinju elite dunia. Oleh ESPN, dia ditempatkan pada ranking nomor satu petinju terbaik dunia dari semua kelas (pound-for-pound).

Berusia 33 tahun, Crawford mencatat rekor 37 menang dalam 37 pertarungan. Dalam perjalanannya, Crawford mengukir 28 menang KO dan 9 kali menang angka.

Crawford adalah mantan juara dunia sejati pada kelas welter ringan. Dia meraih semua gelar dari badan tinju terbesar di dunia. Yakni sabuk juara dunia kelas welter ringan WBC, WBO, WBA, IBF, dan The Ring.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

6 hours ago

Cegah Kecelakaan, U-Turn Pondok Indah Lestari Ayani 2 Ditutup

KalbarOnline, Kubu Raya - Satlantas Polres Kubu Raya bersama P2JN (Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional)…

6 hours ago

170 Warga Binaan Pemasyarakatan Dapat Remisi Khusus dari Kemenkumham Kalbar

KalbarOnline, Singkawang - Sebanyak 170 warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang beragama Budha mendapatkan remisi khusus…

6 hours ago

Menyatu dengan Alam di Taman Nasional Gunung Palung: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalbar - Indonesia terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, dan salah satu permata tersembunyi…

9 hours ago

Menyusuri Keindahan Air Terjun Riam Dait di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Indonesia dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, salah satunya adalah Air Terjun…

9 hours ago

Pesona Air Terjun Lubuk Mantuk: Destinasi Wisata Alami di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Indonesia adalah surga bagi pecinta alam dengan berbagai macam keindahan alam…

10 hours ago