Categories: Sport

Tetap Tak Puas Meski Indonesia Raih Dua Emas di Kejuaraan Dunia Remaja

KalbarOnline.com – Setelah absen meraih medali pada hari pertama, lifter tanah air akhirnya berhasil meraih medali emas di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja Virtual yang berlangsung di Peru (13/11).

Muhammad Fathir yang tampil di kelas 61 kg merebut dua medali emas dan satu perak. Fathir meraih emas di angkatan clean and jerk seberat 150 kg dan total angkatan seberat 263 kg. Sementara itu, perak yang diraihnya melalui angkatan snatch seberat 113 kg.

Meski berhasil menggondol dua medali emas, Fathir belum puas. Sebab, di nomor clean and jerk, catatan terbaiknya adalah 154 kg. Itu dicatatkannya pada Kejuaraan Angkat Besi Junior dan Remaja di Uzbekistan Februari lalu.

  • Baca Juga: Lifter 16 Tahun Indonesia Pemegang Rekor Dunia, Jadi Juara Dunia 2020

Fathir sudah berupaya meningkatkan angkatannya menjadi 155 kg. Namun, targetnya gagal dicapai. ”Saya sudah berupaya sebaik mungkin dan berusaha melampaui angkatan sebelumnya, tapi belum beruntung,” bebernya kemarin.

Selain itu, di nomor snatch, peluang Fathir untuk merebut medali emas terbuka lebar setelah berhasil menorehkan angkatan seberat 112 kg di angkatan pertama dan menaikkan 1 kg di angkatan kedua menjadi 113 kg.

Sayang, pada angkatan ketiga, Fathir yang mencoba untuk melampaui total angkatannya di kejuaraan sebelumnya di Uzbekistan seberat 119 kg menjadi 122 kg dianggap wasit kurang sempurna.

Wakil Ketua Umum PB PABSI Djoko Pramono kecewa dengan kegagalan Fathir meraih emas di nomor snatch. Kegagalan Fathir tersebut disebutnya karena kesalahan panitia yang memberikan waktu pendek kepada Indonesia untuk mengubah berat angkatan dari 122 kg menjadi 117 kg.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

2,4 Juta Bidang Tanah Terdaftar dalam 100 Hari Kerja Menteri AHY

KalbarOnline, Jakarta - Sebanyak 2,4 juta bidang tanah berhasil didaftarkan dalam masa 100 hari kerja…

2 hours ago

BPBD Kalbar Gelar Rakor Antisipasi Bencana

KalbarOnline, Pontianak- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Barat, menggelar Rapat Koordinasi Kepala Pelaksana…

2 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

15 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

15 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

15 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

16 hours ago