Categories: Nasional

Puan Maharani Dianugerahi Warga Kehormatan dari Korps Brimob

KalbarOnline.com – Ketua DPR RI Puan Maharani dianugerahi sebagai warga kehormatan Korps Brimob Polri. Penganugerahan itu diberikan atas jasa-jasanya dalam memberikan perhatian dan partisipasinya terhadap pengembangan Korps Brimob Polri.

Penganugerahan sebagai warga kehormatan Korps Brimob itu diberikan kepada Puan dalam upacara peringatan HUT ke-75 Brimob yang digelar secara virtual, Sabtu (14/11). “Keputusan Komandan Korps Brimob Polri Nomor: Kep/131/XI/2020 tentang Penganugerahan Warga Kehormatan Korps Brimob Polri. Memutuskan menganugerahkan Warga Kehormatan Utama Korps Brimob Polri sebagai penghargaan atas jasa-jasanya dalam memberikan perhatian dan partisipasinya terhadap pengembangan Korps Brimob Polri kepada Puan Maharani, Ketua DPR RI periode 2019-2024,” demikian kutipan Surat Keputusan Komandan Korps Brimob Polri yang ditanda tangani Irjen Pol Anang Revandoko.

Puan lalu menerima baret, jaket, pin Brimob, brevet, dan piagam penghargaan sebagai warga kehormatan utama Korps Brimob Polri. “Selamat HUT ke-75 Brimob, teruslah menjadi bhayangkara negara,” ungkap Puan.

Sebelum dianugerahi sebagai warga kehormatan Brimob, Puan sudah mendapat sejumlah anugerah, seperti gelar Doktor Kehormatan dari Undip atas kontribusi di bidang sosial, budaya, dan pembangunan manusia pada 14 Februari 2020. Pada 9 September 2020, putri Taufik Kiemas itu dianugerahi sebagai warga kehormatan Badan Intelijen Negara.

Lalu pada 11 November 2020, Puan yang merupakan alumni Fisip Universitas Indonesia itu dianugerahi Bintang Mahaputera Adipradana oleh Presiden Joko Widodo atas jasa-jasa kepada bangsa dan negara.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

10 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

10 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

10 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

13 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

13 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

13 hours ago