Categories: Sport

Badai di Houston Rockets: James Harden Ngambek, Westbrook Ingin Pergi

KalbarOnline.com − Badai sedang menghantam Houston Rockets. Penyebabnya, perubahan besar terjadi di skuad yang bermarkas di Toyota Center tersebut. Khususnya setelah mereka dibekuk LA Lakers pada fase semifinal wilayah barat musim lalu.

Dua sosok penting, head coach Mike D’Antoni dan Manajer Umum Daryl Morey, memutuskan hengkang dari Rockets. D’Antoni selanjutnya memilih menjadi bagian tim pelatih Brooklyn Nets di bawah komando pelatih kepala anyar Steve Nash.

Situasi tersebut membuat dua bintang Rockets, James Harden dan Russell Westbrook, mempertanyakan arah kebijakan timnya. ESPN melaporkan bahwa dua bintang itu mengirim perwakilan untuk membuka diskusi dengan manajemen Rockets.

The Athletics bahkan melaporkan Westbrook ingin meninggalkan Rockets. ’’Menurut sumber internal kami, kabar itu sangat kuat,” cuit pandit The Athletics Shams Charania kemarin (12/11).

  • Baca Juga: Temukan Cara Cerdik, NBA 2020-2021 Resmi Bergulir Desember Ini

Belum lama ini, pemilik Rockets mempromosikan Rafael Stone untuk mengisi posisi Morey. Sedangkan manajemen Rockets memilih Stephen Silas sebagai head coach baru mereka. Situasi pelik kini diungkapkan mantan bintang NBA Kendrick Perkins kepada The Jump.

’’James dan Russ (Westbrook) tidak senang,” sebut Perkins dilansir Bleacher Report.

Bahkan, lanjut Perkins, Harden tidak menjawab telepon dari manajemen dan pelatih anyar Rockets dalam dua pekan terakhir. Menurut dia, dua bintang Rockets tersebut merasa para pemain tidak dilibatkan dalam proses perubahan yang berlangsung di tubuh Rockets.

Ini menjadi penting untuk memastikan Rockets berada di jalur terbaik untuk tampil kompetitif menuju musim baru. ’’Kami masih memiliki James Harden, tujuan kami tetap, untuk memenangi kejuaraan,” terang Stone.

Manajer umum baru Rockets tersebut memastikan timnya masih berhasrat untuk tampil kompetitif. Tugasnya bersama head coach Silas kini adalah membentuk pasukan yang tangguh menuju musim baru.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

5 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

5 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

7 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

7 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

10 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

10 hours ago